Salin Artikel

Tambah Armada, PT Transjakarta Luncurkan 12 Bus Sedang Berteknologi Euro 4

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - PT Transjakarta meluncurkan 12 bus sedang atau medium berteknologi Euro 4 pada Rabu (1/10/2023).

Direktur Operasi dan Keselamatan PT Transjakarta Daud Joseph mengatakan, 12 unit bus tambahan ini merupakan hasil kontrak kerja sama dengan PT Jewa Dian Mitra.

"PT Jewa Dian Mitra, hari ini telah memulai operasi 12 unit dari total kontrak 73 unit bus sedang dengan PT Transportasi Jakarta," kata Daud di Kantor Pusat PT Jewa Dian Mitra, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (1/10/2023).

Dengan adanya bus sedang, Daud berharap masyarakat semakin berminat menggunakan transportasi umum.

Untuk diketahui, saat ini PT Transjakarta baru memiliki 108 unit bus sedang yang dioperasikan oleh Transwadaya, Swakelola dan Kuantitas Bima.

Padahal, lanjut Daud, terdapat 60 rute bus yang seharusnya dilayani sekitar 800 sampai 900 unit bus sedang.

"Dengan adanya PT Jewa Dian Mitra ini akan menambah kekuatan bus sedang yang tentunya akan menambah jumlah pelanggan yang nantinya menjadi pelanggan PT Transjakarta dan ini mendorong peralihan dari kendaraan pribadi kepada kendaraan umum," kata dia.

Adapun terkait rute, bus-bus sedang tersebut akan melayani empat halte koridor terbesar di Jakarta Selatan, yaitu Lebak Bulus, Puri Beta atau Adam Malik, Blok M dan Ragunan.

"Sehingga bus-bus sedang ini akan menyuplai sebagai bus feeder atau pengumpan kepada halte-halte ujung koridor tadi," ucap dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/11/01/15480941/tambah-armada-pt-transjakarta-luncurkan-12-bus-sedang-berteknologi-euro-4

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Lepas Ratusan Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Jakarta

Pemprov DKI Lepas Ratusan Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Jakarta

Megapolitan
Pesan Terakhir Guru SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang

Pesan Terakhir Guru SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang

Megapolitan
Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Megapolitan
Gelar 'Napak Reformasi', Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Gelar "Napak Reformasi", Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Megapolitan
Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Megapolitan
Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Megapolitan
Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Megapolitan
Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke