Salin Artikel

80 Karya Foto Jurnalistik Dipamerkan di Gedung Perpustakaan Kota Bogor

BOGOR, KOMPAS.com - Sebanyak 80 karya foto jurnalistik dipamerkan di Gedung Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor, Senin (6/11/2023).

Puluhan karya jurnalistik itu berasal dari 20 pewarta foto yang bernaung di bawah organisasi Pewarta Foto Indonesia (PFI) Bogor.

Ini merupakan tahun ke-8 PFI Bogor menggelar pameran foto bertajuk "Bogor Dalam Bingkai".

Pada tahun ini, mereka mengambil tema "Metamorfosa" yang sengaja diambil untuk menggambarkan kebangkitan usai pendemi Covid-19, mulai dari perubahan ekonomi, gaya hidup, sosial, hingga budaya.

Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurut dia, setiap foto yang dipamerkan memiliki cerita yang menggambarkan sisi positif perubahan usai pandemi.

"Para jurnalis foto memiliki kejelian dan kecepatan melihat hasil yang dipamerkan. Ini terlihat dari kematangannya dan bercerita tentang banyak hal, sehingga ini bisa menjadi motivasi yang menginspirasi dan dokumentasi penting bagi sebuah perkembangan daerah atau kota,” ungkap Dedie, Senin (6/11/2023).

Dedie mengungkapkan, pandemi Covid-19 menjadi masa sulit bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor. Di masa-masa itu, lanjut Dedie, Kota Bogor kehilangan pendapatan daerah hampir 40 persen.

Lewat pameran foto ini, menurut Dedie, dapat tergambar jelas segala ikhtiar yang telah dilakukan pemerintah daerah untuk bangkit kembali dari keterpurukan.

Kekurangan yang belum terealisasi dan belum dilaksanakan menjadi pekerjaan rumah yang akan segera dituntaskan.

“Dengan karya jurnalis foto, Pemkot Bogor bisa mendatangkan referensi, di samping bisa memotivasi dan menginspirasi semua serta menjadi titik tolak ke depan untuk membangun lebih baik lagi," bebernya

Ketua PFI Bogor Hendi Novian mengatakan, hasil karya foto yang dipamerkan menggambarkan kondisi perubahan lingkungan, pergerakan perekonomian, bisnis, olahraga, politik, sosial dan budaya.

Hendi berharap, apa yang disajikan ini bisa menjadi bahan evaluasi dan pekerjaan rumah yang dikerjakan bersama-sama mana yang harus dibenahi dan mana yang harus dipertahankan.

"Ada 80 foto tunggal dan 3 foto story (essay) dari para pewarta foto berbagai media yang tergabung dalam PFI Bogor. Foto-foto yang dipamerkan telah melalui proses kurasi oleh Achmad Ibrahim," pungkas Hendi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/11/06/18445211/80-karya-foto-jurnalistik-dipamerkan-di-gedung-perpustakaan-kota-bogor

Terkini Lainnya

Warga Keluhkan Minimnya Trotoar di Jaktim, Singgung Kawasan Cikini

Warga Keluhkan Minimnya Trotoar di Jaktim, Singgung Kawasan Cikini

Megapolitan
Ibunya Dimaki, Pemuda di Kebon Jeruk Pukuli Ayah Tiri

Ibunya Dimaki, Pemuda di Kebon Jeruk Pukuli Ayah Tiri

Megapolitan
Air PAM di Koja Asin dan Berminyak, Warga Sebut Keluhan Tak Pernah Ditanggapi

Air PAM di Koja Asin dan Berminyak, Warga Sebut Keluhan Tak Pernah Ditanggapi

Megapolitan
Jalan Terjal Supian Suri Maju Pilkada Depok Saat Berstatus ASN, Dua Kali Dilaporkan ke KASN

Jalan Terjal Supian Suri Maju Pilkada Depok Saat Berstatus ASN, Dua Kali Dilaporkan ke KASN

Megapolitan
Detik-detik Menegangkan Jatuhnya Besi Ribar di Lintasan MRT: Muncul Percikapan Api, Penumpang Panik

Detik-detik Menegangkan Jatuhnya Besi Ribar di Lintasan MRT: Muncul Percikapan Api, Penumpang Panik

Megapolitan
Warganya Terganggu, Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya

Warganya Terganggu, Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya

Megapolitan
Jatuhnya Besi Ribar di Jalur MRT, Timbulkan Dentuman Keras dan Percikan Api Berujung Penghentian Operasional MRT

Jatuhnya Besi Ribar di Jalur MRT, Timbulkan Dentuman Keras dan Percikan Api Berujung Penghentian Operasional MRT

Megapolitan
BNNP Jakarta Ungkap Penyelundupan Ganja dari Sumut ke Ternate Disamarkan dalam Sandal Wanita

BNNP Jakarta Ungkap Penyelundupan Ganja dari Sumut ke Ternate Disamarkan dalam Sandal Wanita

Megapolitan
Air PAM Asin dan Beminyak, Warga Koja Pakai Air Kemasan untuk Masak dan Minum

Air PAM Asin dan Beminyak, Warga Koja Pakai Air Kemasan untuk Masak dan Minum

Megapolitan
Warga Koja Keluhkan Air PAM di Rumahnya Asin dan Berminyak Lebih dari Seminggu

Warga Koja Keluhkan Air PAM di Rumahnya Asin dan Berminyak Lebih dari Seminggu

Megapolitan
Pemprov DKI Janjikan MRT Tetap Beroperasi Optimal Usai Insiden Jatuhnya Besi Ribar ke Lintasan

Pemprov DKI Janjikan MRT Tetap Beroperasi Optimal Usai Insiden Jatuhnya Besi Ribar ke Lintasan

Megapolitan
Munculnya Foto Duet Budi Djiwandono-Kaesang untuk Pilkada Jakarta, Babak Lanjut Koalisi Jokowi-Prabowo?

Munculnya Foto Duet Budi Djiwandono-Kaesang untuk Pilkada Jakarta, Babak Lanjut Koalisi Jokowi-Prabowo?

Megapolitan
Saat PSI dan Gerindra Buka Suara soal Isu Kaesang Maju Pilkada DKI, Duet dengan Keponakan Prabowo

Saat PSI dan Gerindra Buka Suara soal Isu Kaesang Maju Pilkada DKI, Duet dengan Keponakan Prabowo

Megapolitan
Besi Ribar Jatuh ke Lintasan MRT, Pihak Kontraktor Sebut akibat Induksi Elektromagnetik

Besi Ribar Jatuh ke Lintasan MRT, Pihak Kontraktor Sebut akibat Induksi Elektromagnetik

Megapolitan
Perbaikan Lintasan Rampung, MRT Jakarta Kembali Beroperasi Hari Ini

Perbaikan Lintasan Rampung, MRT Jakarta Kembali Beroperasi Hari Ini

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke