Salin Artikel

Jelang Piala Dunia U-17, PLN Tinjau 4 Lapis Keamanan Kelistrikan Stadion JIS

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta International Stadium (JIS) yang menjadi salah satu venue Piala Dunia U-17 disuplai empat lapis pengamanan kelistrikan jelang pertandingan pada Jumat (10/11/2023).

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya telah meninjau keempat lapis pengaman listrik untuk memeriksa kesiapan saat bergulirnya pertandingan sepak bola internasional itu.

"Petugas PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya siaga kelistrikan dari Distribution Control Center (DCC) Jakarta dan JIS yang menjadi venue utama pertandingan Piala Dunia U-17 di Jakarta," ujar General Manager PLN UID Jakarta Raya Lasiran dalam keterangan tertulis, Rabu (8/11/2023).

Menurut Lasiran, tak hanya kelistrikan di venue utama, petugas PLN Jakarta juga memantau kelistrikan di lapangan latihan atlet di JIS.

"Hingga hotel tempat para atlet menginap. Kami pastikan suplai listrik ke seluruh venue Piala Dunia U-17 dalam keadaan aman dan andal," ucap Lasiran.

Lasiran mengatakan, pemeriksaan hingga pemantauan oleh petugas di venue utama dan lapangan latihan dilakukan demi memenuhi keandalan listrik saat perhelatan Piala Dunia U-17 berlangsung.

"Memastikan pasokan listrik ke venue utama, gardu induk, gardu hubung, hingga gardu distribusi. Memastikan kesiapan backup supply dan personel siaga, hingga menyiapkan 5 posko siaga PLN UID Jakarta Raya," kata Lasiran.

Tak hanya venue utama, kata Lasiran, terdapat juga venue lain yang ikut dijaga kelistrikannya yakni tempat latihan atlet di antaranya Lapangan Soemantri Brodjonegoro, Lapangan A-B-C Gelora Bung Karno (GBK), Stadion Madya GBK, dan Lapangan Banteng.

"Selain itu juga terdapat 6 hotel tempat peristirahatan para atlet yang ikut dipantau oleh PLN," ucap Lasiran.

Sebelumnya, Lasiran mengatakan, JIS yang menjadi salah satu stadion perhelatan Piala Dunia U-17 akan disuplai dengan pengamanan kelistrikan empat lapis.

"JIS sendiri akan disuplai dengan pengamanan kelistrikan empat lapis untuk memastikan listrik baik selama pertandingan," kata Lasiran dalam keterangannya, dikutip Rabu (18/10/2023).

Akan ada 276 personel dari PLN Jakarta Raya dan tujuh unit Uninterruptible Power Supply (UPS) total daya 2.500 kVA, unit gardu bergerak (UG ) total daya 3.400 kVA serta satu unit tim pekerjaan dalam keadaan bertegangan (PDKB) disiapkan selama perhelatan Piala Dunia U-17 di JIS.

Untuk diketahui, JIS menjadi satu dari empat stadion yang menjadi venue Piala Dunia U-17 yang berlangsung November-Desember 2023.

Selain JIS, ada tiga stadion yang juga disiapkan untuk Piala Dunia U-17 mendatang, yakni Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Bung Tomo, dan Stadion Manahan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/11/08/11060911/jelang-piala-dunia-u-17-pln-tinjau-4-lapis-keamanan-kelistrikan-stadion

Terkini Lainnya

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Megapolitan
Yayasan SMK Lingga Kencana: Perpisahan di Luar Kota Disepakati Guru dan Siswa

Yayasan SMK Lingga Kencana: Perpisahan di Luar Kota Disepakati Guru dan Siswa

Megapolitan
Tawuran Pecah di Gang Bahari Jakut, 1 Korban Jarinya Nyaris Putus

Tawuran Pecah di Gang Bahari Jakut, 1 Korban Jarinya Nyaris Putus

Megapolitan
Dharma Pongrekun Serahkan Bukti Dukungan Cagub Independen ke KPU Jakarta

Dharma Pongrekun Serahkan Bukti Dukungan Cagub Independen ke KPU Jakarta

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Megapolitan
Pungli di Masjid Istiqlal Patok Tarif Rp 150.000, Polisi: Video Lama, Pelaku Sudah Ditangkap

Pungli di Masjid Istiqlal Patok Tarif Rp 150.000, Polisi: Video Lama, Pelaku Sudah Ditangkap

Megapolitan
Orangtua Korban Tragedi 1998 Masih Menunggu Anak-anak Pulang Sekolah...

Orangtua Korban Tragedi 1998 Masih Menunggu Anak-anak Pulang Sekolah...

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 13 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 13 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Peringati Tragedi Mei 1998, Peserta 'Napak Reformasi' Khusyuk Doa Bersama dan Tabur Bunga

Peringati Tragedi Mei 1998, Peserta "Napak Reformasi" Khusyuk Doa Bersama dan Tabur Bunga

Megapolitan
Diduga Bakal Tawuran, 33 Remaja yang Berkumpul di Setu Tangsel Dibawa ke Kantor Polisi

Diduga Bakal Tawuran, 33 Remaja yang Berkumpul di Setu Tangsel Dibawa ke Kantor Polisi

Megapolitan
Rute KA Dharmawangsa, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Dharmawangsa, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Menyusuri Jalan yang Dilalui Para Korban Tragedi 12 Mei 1998...

Menyusuri Jalan yang Dilalui Para Korban Tragedi 12 Mei 1998...

Megapolitan
Sosok Dimas Aditya Korban Kecelakaan Bus Ciater Dikenal Tak Mudah Marah

Sosok Dimas Aditya Korban Kecelakaan Bus Ciater Dikenal Tak Mudah Marah

Megapolitan
Dua Truk TNI Disebut Menerobos CFD Jakarta, Ini Klarifikasi Kapendam Jaya

Dua Truk TNI Disebut Menerobos CFD Jakarta, Ini Klarifikasi Kapendam Jaya

Megapolitan
Diiringi Isak Tangis, 6 Korban Kecelakaan Bus Ciater Dimakamkan di TPU Parung Bingung

Diiringi Isak Tangis, 6 Korban Kecelakaan Bus Ciater Dimakamkan di TPU Parung Bingung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke