Salin Artikel

Jasad Bayi Perempuan Ditemukan di Bekasi, Awalnya Dikira Boneka

BEKASI, KOMPAS.com - Warga Bekasi berinisial H (53) menemukan jasad bayi perempuan saat hendak membersihkan kebun di dekat Kali Busa RT 14 RW 11 Perum Graha Persada Sentosa, Kelurahan Kaliabang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.

Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota AKBP Erna Ruswing menuturkan, H menemukan jasad bayi perempuan itu pada Minggu (4/2/2024) pukul 10.00 WIB.

"Pada saat itu H pulang main bulutangkis (hendak) membersihkan kebun dan melihat benda yang diduga seperti boneka berada di kali belakang tower dekat rumah," kata Erna saat dikonfirmasi, dikutip Senin (5/2/2024).

Erna menuturkan, H sempat curiga karena "benda" tersebut dikerubungi lalat. Karena itu, H memanggil tetangganya N (40).

"H bertambah curiga saat boneka tersebut dikerubungi lalat. Kemudian dia memanggil N untuk memastikan benda tersebut," tuturnya.

Saat didekati dan dicek, benda yang awalnya diduga boneka itu ternyata jasad bayi berjenis kelamin perempuan.

"Ternyata benar boneka yang dicurigai tersebut merupakan bayi berjenis kelamin perempuan dalam keadaan meninggal dengan posisi tertelungkup," imbuhnya.

Bayi malang itu diduga baru dilahirkan sebelum dibuang karena kondisinya masih terdapat ari-ari dan tali pusar.

"Keadaannya masih terdapat ari-ari serta tali pusar yang tersangkut pohon yang tumbang," imbuhnya.

Erna menuturkan, kasus penemuan jasad bayi perempuan itu masih dalam penyelidikan.

Polisi bakal memeriksa sejumlah saksi dan olah TKP. Jasad bayi malang tersebut sudah dibawa ke RSUD Kota Bekasi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/05/11583601/jasad-bayi-perempuan-ditemukan-di-bekasi-awalnya-dikira-boneka

Terkini Lainnya

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke