Salin Artikel

Selain Normalisasi Ciliwung, Pemprov DKI Akan Bangun 2 Embung untuk Atasi Banjir

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menjelaskan, Pemprov DKI baru menyelesaikan satu embung seluas 8.000 meter persegi di Jagakarsa.

Selanjutnya, Pemprov DKI akan membangun dua embung di lokasi lain.

“Rencananya ada tiga, salah satunya ini (Embung Jagakarsa). Tinggal dua lagi,” ujar Heru Budi saat berkunjung ke Embung Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (16/2/2024).

Heru belum memerinci lokasi dan waktu pembangunan dua embung baru di Jakarta.

Dia hanya mengatakan bahwa pembangunan embung menjadi cara lain meminimalkan banjir, selain normalisasi aliran Kali Ciliwung.

“Ada konsep-konsep di luar penanggulangan banjir, antara lain membangun embung. Tidak semua Kali Ciliwung sekian puluh kilometer itu bisa langsung kami selesaikan. Dampak sosial perlu diperhitungkan,” ungkap Heru.

Untuk itu, lanjut Heru, Pemprov DKI Jakarta hendak menambah embung di Jakarta, sambil menunggu penyelesaian normalisasi aliran Kali Ciliwung.

“Jadi ada titik-titik tertentu yang bisa kami selesaikan, ada yang memang secara bertahap. Sambil menunggu waktu, kami secara cepat membangun embung,” kata dia.

Sebelumnya, Heru Budi menjelaskan bahwa Embung Jagakarsa memiliki luas 8.000 meter persegi dan dapat menampung 17.000 liter kubik air.

Fasilitas ini diharapkan dapat meminimalkan banjir di wilayah Jakarta Selatan, seiring dengan tertampungnya air di Embung Jagakarsa.

“Ini mudah-mudahan bisa mengurangi banjir di wilayah Jakarta Selatan secara bertahap,” kata Heru.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/16/11051111/selain-normalisasi-ciliwung-pemprov-dki-akan-bangun-2-embung-untuk-atasi

Terkini Lainnya

Siasat Begal di Jaktim: Berpura-pura Jadi 'Debt Collector' lalu Tuduh Pengendara Motor Berwajah Lugu Telat Bayar Cicilan

Siasat Begal di Jaktim: Berpura-pura Jadi "Debt Collector" lalu Tuduh Pengendara Motor Berwajah Lugu Telat Bayar Cicilan

Megapolitan
Isak Tangis Istri Korban Pesawat Jatuh di BSD Iringi Kepulangan Jenazah

Isak Tangis Istri Korban Pesawat Jatuh di BSD Iringi Kepulangan Jenazah

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Terdapat Benturan pada Jidat

Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Terdapat Benturan pada Jidat

Megapolitan
Penerbangan Pesawat yang Jatuh di BSD dalam Rangka Survei Landasan Baru di Tanjung Lesung

Penerbangan Pesawat yang Jatuh di BSD dalam Rangka Survei Landasan Baru di Tanjung Lesung

Megapolitan
Pesawat Jatuh di Tangsel, KNKT: Pilot Berkeinginan Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst

Pesawat Jatuh di Tangsel, KNKT: Pilot Berkeinginan Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst

Megapolitan
KNKT Masih Telusuri Penyebab Pilot Ingin Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst BSD

KNKT Masih Telusuri Penyebab Pilot Ingin Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst BSD

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Batasi Satu Alamat Rumah Maksimal 3 KK

Pemprov DKI Bakal Batasi Satu Alamat Rumah Maksimal 3 KK

Megapolitan
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jemaah Haji di Kota Bogor

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jemaah Haji di Kota Bogor

Megapolitan
Sudah Dievakuasi, Bangkai Pesawat Jatuh di BSD Dibawa ke Bandara Pondok Cabe

Sudah Dievakuasi, Bangkai Pesawat Jatuh di BSD Dibawa ke Bandara Pondok Cabe

Megapolitan
Tiga Jenazah Korban Pesawat Jatuh Telah Dibawa Pulang Keluarga dari RS Polri

Tiga Jenazah Korban Pesawat Jatuh Telah Dibawa Pulang Keluarga dari RS Polri

Megapolitan
Marak Kasus Curanmor di Tanjung Priok, Polisi Imbau Masyarakat Kunci Ganda Kendaraan

Marak Kasus Curanmor di Tanjung Priok, Polisi Imbau Masyarakat Kunci Ganda Kendaraan

Megapolitan
'Berkah' di Balik Sumpeknya Macet Jakarta, Jambret Pun Terjebak Tak Bisa Kabur

"Berkah" di Balik Sumpeknya Macet Jakarta, Jambret Pun Terjebak Tak Bisa Kabur

Megapolitan
Ibu di Tanjung Priok Dikira Penculik, Ternyata Ingin Cari Anak Kandung yang Lama Terpisah

Ibu di Tanjung Priok Dikira Penculik, Ternyata Ingin Cari Anak Kandung yang Lama Terpisah

Megapolitan
Dituduh Ingin Culik Anak, Seorang Ibu di Tanjung Priok Diamuk Warga

Dituduh Ingin Culik Anak, Seorang Ibu di Tanjung Priok Diamuk Warga

Megapolitan
KNKT Bakal Cek Percakapan Menara Pengawas dan Pilot Pesawat yang Jatuh di BSD

KNKT Bakal Cek Percakapan Menara Pengawas dan Pilot Pesawat yang Jatuh di BSD

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke