Salin Artikel

Revitalisasi Halte Karet Tuntas, Penumpang Transjakarta Nyaman dan Bangga

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pengguna bus transjakarta merasa puas dengan revitalisasi Halte Karet, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Mereka berpendapat, Halte Karet kini lebih luas dan memberikan rasa nyaman.

Caroline (25), salah satunya. Dia senang karena tak perlu lagi berdesakan dengan sesama pengguna Transjakarta di Halte Karet.

"Sebelumnya sempit, kalau sekarang lebih nyaman enggak terlalu berdesakan," kata Caroline saat diwawancarai Kompas.com di Halte Karet, Senin (19/2/2024).

Hal senada disampaikan Ani Simanjuntak (65). Ia bahkan merasa bangga dengan revitalisasi ini.

Namun, ia memberi kritik agar PT Transjakarta mengecek kondisi toilet Halte Karet secara berkala.

"Sayang, toiletnya kadang macet," ujar Ani singkat sembari berlalu.

Sementara itu, Fikri (40) juga setuju bahwa Halte Transjakarta Karet memberi kesan nyaman. Namun, ia menyayangkan antrean panjang mesin tap in-tap out di pagi hari.

Sebab, hanya ada dua mesin yang tersedia di Halte Karet.

"Kalau lagi tap suka ngantrenya panjang," keluh dia.

Halte Transjakarta Karet, menjadi lebih luas dan modern usai direvitalisasi.

Pantauan Kompas.com di lokasi, Senin (19/2/2024), pengguna transjakarta dapat berjalan dengan leluasa di dalam halte.

Selain itu, di sana terdapat toilet dan mushola. Kondisinya cukup bersih dan nyaman.

Pengguna yang merasa lapar juga bisa mengunjungi gerai makanan di dalam halte yang menjual berbagai aneka roti.

Jika ingin makanan atau minuman ringan yang lebih beragam, atau memerlukan barang lain, pengguna bisa melipir ke gerai Indomaret Point yang letaknya tak jauh dari area tap in-tap out.

Sebagai informasi, Halte Karet kembali beroperasi pada 1 September 2023 setelah direvitalisasi.

PT Transjakarta sebelumnya merevitalisasi 10 halte. Sepuluh halte yang akan direvitalisasi adalah Halte Bundaran Senayan, Halte Karet, Halte Slipi Petamburan, Halte Jembatan Baru, Halte Cawang UKI.

Kemudian, Halte Pulomas, Halte Pasar Rumput, Halte Pancoran Barat, Halte Grogol 1, dan Halte Grogol 2.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/20/22345561/revitalisasi-halte-karet-tuntas-penumpang-transjakarta-nyaman-dan-bangga

Terkini Lainnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa Debt Collector yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa Debt Collector yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke