Salin Artikel

Banjir di Jakarta Meluas, Kini Ada 12 RT yang Terendam

Saat ini, tercatat 12 wilayah RT di Jakarta Barat dan Jakarta Timur terendam banjir.

“Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat genangan saat ini mengalami kenaikan dari 4 RT menjadi 12 RT,” ujar Kepala Satuan Pelaksana Pengolahan Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta Michael Sitanggang saat dikonfirmasi, Jumat.

Secara terperinci, kata Michael, terdapat 11 RT di Jakarta Barat yang terendam banjir. Tinggi muka air bervariasi antara 25 sentimeter (Cm) sampai 60 Cm.

Sedangkan satu RT lain yang terendam berada di wilayah Kelurahan Rawa Terate, Jakarta Timur. Ketinggian banjir diperkirakan mencapai 50 Cm.

“Penyebab banjir adalah curah hujan yang tinggi sejak Jumat dini hari,” kata Michael.

Berikut daftar 12 RT di Jakarta yang terendam banjir:

Jakarta Barat

Kelurahan Kapuk

Jumlah: 3 RT

Ketinggian: 30 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Cengkareng Barat

Jumlah: 1 RT

Ketinggian: 60 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Kedaung Kali Angke

Jumlah: 3 RT

Ketinggian: 30 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Sukabumi Selatan

Jumlah: 2 RT

Ketinggian: 30 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Joglo

Jumlah: 2 RT

Ketinggian: 25 s.d 50 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Jakarta Timur

Kelurahan Rawa Terate

Jumlah: 1 RT

Ketinggian: 50 Cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Sebelumnya, Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji mengungkapkan, ada empat RT di Jakarta tergenang air, imbas hujan deras yang terjadi pada Jumat pagi.

Petugas BPBD DKI sudah dikerahkan untuk melakukan penyedotan, dan memastikan saliran air di lokasi banjir berfungsi dengan baik.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat. Kami mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan," kata Isnawa, Jumat pagi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/03/22/10541761/banjir-di-jakarta-meluas-kini-ada-12-rt-yang-terendam

Terkini Lainnya

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke