Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tour de Jakarta Berlangsung Akhir Pekan Ini

Kompas.com - 04/05/2009, 22:08 WIB

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Lomba balap sepeda Tour de Jakarta kembali akan digelar. Tahun ini, Tour de Jakarta berlangsung pada Minggu (10/5) dan menempuh jarak 170 kilometer.  

Ketua Polygon Tour de Jakarta 2009, Perry H Josohadisoerjo, Senin (4/5), mengatakan, empat tim asing akan mengikuti lomba itu. Mereka adalah Budget Forklift yang berbasis di Australia, Selangor Cycling Team (Malaysia), Marcopolo (Hongkong), dan Malaysian Armed Force.  

Total peserta adalah 17 tim. "Peserta yang sudah memberi kepastian berjumlah 15 tim," ujar Perry dalam jumpa pers di Pedal Bistro, Jakarta.

Menurut dia, setiap tim maksimal beranggotakan delapan orang. Mereka terdiri dari enam pebalap dan 2 ofisial. "Akan tetapi, setiap tim minimal diperkuat empat pebalap," ujar Perry.  

Lomba Tour de Jakarta 2009 mengambil tempat start di dekat Terminal Busway Gelora Senayan. Peserta lalu naik ke jalan layang Semanggi, ke arah Slipi. Dari Slipi, peserta melaju ke Pluit, Jalan Lodan, Jalan RE Martadinata, Jalan Landasan Utara Kemayoran, Jalan Danau Sunter Utara, dan Plumpang.  

Dari Plumpang, perjalanan dilanjutkan ke Cempaka Putih, Jalan Pramuka, Jalan Pangeran Diponegoro, Jalan HOS Tjokroaminoto, Jalan Gatot Subroto, dan jalan Halim Perdanakusuma. Setelah melewati Kebayoran Baru dan kembali lagi ke Halim Perdanakusuma, lomba berakhir di Jalan Jenderal Sudirman.

Menurut Perry, Tour de Jakarta merupakan lomba berkategori 1.1. "Lomba ini berlangsung satu hari dan hanya boleh diikuti klub, tim nasional, dan tim kontinental," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com