Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rapat Koordinasi Bersihkan Ranjau Paku di Polda Metro

Kompas.com - 19/01/2012, 09:04 WIB
Ratih Prahesti Sudarsono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Rapat koordinasi membahas upaya-upaya pembersihan jalan di Ibu Kota dari ranjau paku, berlangsung di aula TMC Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kamis (19/1/2012) pagi ini. Agenda rapat juga membahas tentang revitalisasi fungsi trotoar.

Usai rapat, acara diteruskan dengan peluncuran dua unit mobil patroli Ditlantas yang dilengkapi peralatan untuk menyapu ranjau paku.

Menurut Kepala Subdirektorat Keselamatan dan Keamanan Ditlantas Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Yakub D Karyawan, peserta rapat yang diundang direktoratnya adalah pejabat atau perwakilan Pemprov DKI Jakarta dari Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Perhubunga, dan Dinas Kebersihan DKI.

Dari pihak Polda Metro, selain dari Ditlantas Polda serta para Kepala Bagian Operasi polres dan Kepala Satuan Lalu Lintas polres, diundang pula para aktivis komunitas Sapu Bersih Ranjau Paku.

Mengenai mobil antiranjau paku, Yakub menjelaskan, mobil itu adalah prototipe Kendaraan Khusus Tim Sterilisasi Ranjau Paku Ditlantas yang baru, yang dimodifikasi dari prasarana operasional yang sudah ada.

Mobil ini lebih memiliki kemampuan jelajah lebih jauh, lebih aman digunakan di segala cuaca dan situasi, serta hasil lebih optimal.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com