JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menilai, warga DKI Jakarta makin rasional dan kalkulatif dalam mempertimbangkan pilihannya di Pilkada DKI Jakarta putaran kedua. Oleh sebab itu, ia yakin pasangan Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli akan memenangi pesta demokrasi tersebut.
"Kami yakin, pemilih DKI makin kalkulatif, makin rasional, makin mempertimbangkan jernih, bukan emosional sesaat. Kalau itu terjadi, kami yakin Foke-Nara akan dipercaya oleh lebih banyak pemilih di putaran kedua," ujarnya usai acara buka puasa bersama di rumah Ketua Fraksi Partai Demokrat, Nurhayati Ali Assegaf di Jalan Batu Sari I, Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (4/8/2012).
Ia mengungkapkan, untuk memenangkan pasangan nomor urut satu ini, memang dibutuhkan dukungan sebanyak mungkin, baik dari partai politik, komunitas maupun dari personal. Untuk itu, sejumlah pendekatan dilakukan pihaknya agar dapat meraih dukungan dari pihak-pihak tersebut, khususnya partai politik.
"Tentu, bukan hanya berharap. Kami punya harapan, keyakinan dan kerja keras agar makin banyak partai bisa bergabung mendukung Foke-Nara," lanjutnya.
Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta belum usai. Setelah putaran pertama tidak ada yang memenuhi syarat menang yakni di atas 50 persen dari suara yang masuk, proses pun berlanjut ke putaran kedua.
Pada putara kedua ini, pasangan Jokowi-Ahok dan Foke-Nara bakal "bertarung" memperebutkan kursi DKI 1 ini. Berbagai usaha dilakukan kedua pasangan calon baik secara pribadi maupun institusi partai untuk meraup suara terbanyak.
Hingga saat ini, partai yang telah memutuskan untuk mendukung salah satu dari pasangan calon tersebut adalah PPP, yaitu ke pasangan Foke-Nara.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.