Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir, Puluhan Pasukan Elite Diterjunkan di Manggarai

Kompas.com - 17/01/2013, 15:31 WIB
Aditya Revianur

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 84 prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus) diterjunkan di sekitar pintu air Manggarai. Kopassus diterjunkan dalam hal misi kemanusiaan untuk membantu korban banjir.

"Kami di sini untuk misi kemanusiaan. Pusat komando terletak di pintu air Manggarai. Kami membantu warga yang terkena musibah banjir di beberapa titik wilayah banjir," kata Letda (Inf) Robinson di pintu air Manggarai, Jakarta, Kamis (17/1/2013).

Robinson mengatakan, pasukan Kopassus dilengkapi tiga perahu karet untuk mengevakuasi warga yang terjebak di beberapa lokasi banjir. Kopassus siap berkoordinasi dengan warga selama 24 jam penuh untuk mengevakuasi korban banjir.

"Kami membuka komando di pintu air Manggarai. Itu untuk memudahkan mobilitas pasukan. Ada perlengkapan obat-obatan juga di sini," ujarnya.

Pada pukul 13.00, ketinggian air di pintu air Manggarai mencapai angka 930 sentimeter dengan status Siaga II.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com