Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPAI: Bukti Ada, tetapi Itu Ranah Kepolisian

Kompas.com - 13/06/2014, 15:43 WIB
Adysta Pravitra Restu

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Sekretaris Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Erlinda mengatakan, telah ada bukti terkait indikasi keterlibatan guru Jakarta International School (JIS). Namun, bukti ini bukan ada di KPAI, melainkan ada di ranah kepolisian.

"Pembuktian ada pada pihak aparat kepolisian. Mereka yang bertugas menyatakan bukti itu benar atau salah," kata Erlinda di kantor KPAI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/6/2014).

Erlinda mengatakan, pembuktian tersebut tidak boleh dipublikasikan karena dapat melanggar proses penyelidikan. Pembuktian ini, lanjut Erlinda, juga akan dilanjutkan kepada hakim dan jaksa. Pembuktian ini demi penegakan hukum di Indonesia. 

Erlinda menegaskan, sejak awal KPAI bekerja profesional untuk kasus kekerasan seksual di JIS. Erlinda mengungkapkan, ada tiga korban yang merupakan keturunan warga negara asing telah melaporkan Mabes Polri dan Polda Metro Jaya dengan berita acara perkara yang sudah diselesaikan.

Adanya unsur kedua dan ketiga seperti yang disampaikan orangtua siswa JIS pun belum diketahui kepastiannya karena semua telah diserahkan ke kepolisian.

"Senin lalu (KPAI) mendampingi langsung korban. Saya klarifikasi hal tadi, mengapa ada pernyataan berbeda? Kenapa baru ada pengakuan seperti yang disampaikan mereka?" kata Erlinda.

Erlinda pun mengimbau masyarakat agar memberi ruang kepada aparat penegak hukum untuk menyelidiki kasus tersebut. Sebagai lembaga pemantau, KPAI mengawasi jalannya penegakan hukum yang kini sedang berjalan. 

"Masyarakat wajib awasi, mari kita bersinergi. Tidak ada niat KPAI menuntut JIS. Kita beri kesabaran jalannya penegakan hukum," kata Erlinda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Ada Perayaan HUT Jakarta di Monas, Jalan Medan Merdeka Barat Menuju Thamrin Macet Total

Ada Perayaan HUT Jakarta di Monas, Jalan Medan Merdeka Barat Menuju Thamrin Macet Total

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com