Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Djarot Ciptakan Harmonisasi Kerja Bareng Ahok

Kompas.com - 05/12/2014, 13:40 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Calon wakil gubernur DKI Jakarta yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Djarot Saiful Hidayat, mengaku tidak akan melakukan pembagian kerja bersama Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama dalam memimpin Ibu Kota. Ia meyakini mampu menyelesaikan permasalahan Jakarta selama sisa tiga tahun pemerintahan hingga 2017.

"Kami akan menciptakan harmonisasi potensi yang ada. Prinsip kerjanya adalah saya membantu Pak Gubernur dan saling melengkapi dengan sepenuh hati. Tidak ada pembagian kerja yang kaku," kata Djarot, di Balaikota, Jumat (5/12/2014).

Menurut dia, berbagai permasalahan di Jakarta, seperti banjir dan kemacetan, mendesak untuk segera dicari jalan keluarnya. Perlu pemikiran mutakhir untuk menyelesaikan permasalahan utama Jakarta yang tak kunjung usai.

Basuki, kata Djarot, juga fleksibel dalam bekerja sehingga ia meyakini mampu memimpin Jakarta dengan harmonis bersama Basuki. Sebab, secara pribadi Djarot sudah mengenal Basuki sejak tahun 2006. [Baca: Berjanji Akan "Blusukan", Djarot Enggan Dibilang Meniru Jokowi]

Kemudian, pada Pilkada DKI 2012, Djarot menjabat sebagai Plt Ketua DPD PDI-P DKI dan sering mendampingi kegiatan kampanye Jokowi-Basuki.

"Saya tuh sering ngobrol by phone dengan Pak Ahok. Tetapi, sudah lama sekali saya enggak ketemu Pak Ahok, tadi kangen-kangenan ngobrol biasa saja," kata mantan Wali Kota Blitar itu.

Sebelumnya diberitakan, Djarot melakukan pertemuan tertutup sekitar 30 menit bersama Basuki. Seusai bertemu Basuki, Djarot didampingi Sekretaris Daerah Saefullah diperkenalkan dengan para PNS DKI.

Pertemuannya dengan Saefullah juga untuk mengurus segala kekurangan administrasi persyaratannya menjadi wagub DKI yang harus diserahkan ke Kemendagri. Sekitar 20 menit melakukan pertemuan dengan Saefullah, Djarot pun langsung bergegas menuju DPRD DKI. Di sana, ia bertemu dengan pimpinan DPRD DKI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

“Gubernur Ideal Adalah Orang yang Mengerti Persoalan Jakarta Setelah Tidak Lagi Jadi Ibu Kota”

“Gubernur Ideal Adalah Orang yang Mengerti Persoalan Jakarta Setelah Tidak Lagi Jadi Ibu Kota”

Megapolitan
Faktor Ekonomi Jadi Motif Deky Jual Konten Video Porno Anak di Telegram

Faktor Ekonomi Jadi Motif Deky Jual Konten Video Porno Anak di Telegram

Megapolitan
Massa Unjuk Rasa di Depan Kedubes Amerika Serikat, Suarakan Solidaritas untuk Palestina

Massa Unjuk Rasa di Depan Kedubes Amerika Serikat, Suarakan Solidaritas untuk Palestina

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakarta Utara

Polisi Tangkap 3 Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakarta Utara

Megapolitan
Polisi Buru 398 Pelanggan Konten Video Porno Anak yang Diedarkan Deky lewat Telegram

Polisi Buru 398 Pelanggan Konten Video Porno Anak yang Diedarkan Deky lewat Telegram

Megapolitan
Menjelang Idul Adha, Masyarakat Diminta Tak Jual Hewan Kurban di Fasilitas Umum

Menjelang Idul Adha, Masyarakat Diminta Tak Jual Hewan Kurban di Fasilitas Umum

Megapolitan
Viral Video Tarif Parkir Liar Motor Rp 25.000 di JIS, Dishub DKI Kirim Anggota Tertibkan

Viral Video Tarif Parkir Liar Motor Rp 25.000 di JIS, Dishub DKI Kirim Anggota Tertibkan

Megapolitan
Soal Wacana Kaesang Duet dengan Budi Djiwandono pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Apa Iya Cuma Jadi Cawagub?

Soal Wacana Kaesang Duet dengan Budi Djiwandono pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Apa Iya Cuma Jadi Cawagub?

Megapolitan
Jika Kaesang dan Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pertarungan Ulang Pilpres 2024

Jika Kaesang dan Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pertarungan Ulang Pilpres 2024

Megapolitan
Deky Edarkan 2.010 Video Porno Anak via Telegram sejak 2022

Deky Edarkan 2.010 Video Porno Anak via Telegram sejak 2022

Megapolitan
Selain Kaesang, Anies Dinilai Berpeluang Terpilih jika Kembali Berlaga di Pilkada Jakarta

Selain Kaesang, Anies Dinilai Berpeluang Terpilih jika Kembali Berlaga di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Sudah Ikhlas, Keluarga Bawa Pulang Jasad Pria yang Ditemukan di Apartemen Kemayoran

Sudah Ikhlas, Keluarga Bawa Pulang Jasad Pria yang Ditemukan di Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Data Dinsos DKI: 25.185 Orang Tak Layak Terima Bansos

Data Dinsos DKI: 25.185 Orang Tak Layak Terima Bansos

Megapolitan
Pengamat: Berat Langkah Kaesang jika Benar Maju pada Pilkada DKI 2024

Pengamat: Berat Langkah Kaesang jika Benar Maju pada Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Kaesang Punya Peluang Besar pada Pilkada Jakarta, tapi Dinilai Belum Pantas Memimpin

Kaesang Punya Peluang Besar pada Pilkada Jakarta, tapi Dinilai Belum Pantas Memimpin

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com