Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alfini dan Keberanian Menghadang Pengendara Motor Pemakan Trotoar di Jalan Sudirman

Kompas.com - 03/05/2016, 12:45 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Aksi berani dilakukan oleh Alfini, seorang pejalan kaki di Jakarta. Ia melakukan aksi penghadangan pengendara sepeda motor yang nekat naik ke trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (2/5/2016).

Aksi keberanian Alfini terpampang jelas di halaman depan koran The Jakarta Post edisi Selasa (3/5/2016). Dari situ, aksi Alfini langsung menjadi viral di media sosial, salah satunya lewat akun Facebook Koalisi Pejalan Kaki.

"Jangan kasih ampun #JETRO Ajak dan Ajarkan mereka untuk Tertib #BegalPemotordiTrotoar #SelamatkanPejalanKaki," tulis Koalisi Pejalan Kaki di halaman Facebook-nya yang langsung menjadi viral.

Aksi Alfini langsung menuai respons positif dari berbagai kalangan di media sosial. Misalnya, penyanyi Glen Fredly, lewat akun Twitternya‏, @GlennFredly, menyampaikan kekaguman atas keberanian Alfini.

"Namnya Alfini penghadang motor yg melanggar hak pejalan kaki..Dia perempuan Waras ibukota..Love u Alfini..," tulis Glen.

Setelah tulisan Glen tentang Alfini, netizen lain pun ikut berkomentar. Pengguna akun @cimut mempertanyakan keberadaan polisi setelah aksi dari Alfini.

"Setelah Daffa skrg Alfini.. ini polisi kemana yaa?" tulisnya, ikut membalas tweet dari Glen. (Baca: Begini Kondisi Trotoar di Jalan Sudirman Saat Ini)

Daffa yang dimaksud adalah Daffa Farros Oktoviarto, bocah kelas IV SD di Semarang yang berani menghadang pengendara sepeda motor melintas di atas trotoar. Aksi Alfini ini mengingatkan publik terkait keberanian Daffa tersebut. (Baca: Daffa, Sang Penjaga Trotoar...)

Netizen lainnya juga ikut memuji aksi Alfini. Sudaryono lewat akun Twitternya, @RobertSudaryono, menyebut, petugas kalah sigap dengan aksi Alfini.

"@GlennFredly Petugas kalah sigap dibanding Alfini dan Daffa, pemotor2 tsb mungkin jg kurang waras kali......." tulis Sudaryono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Megapolitan
Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Megapolitan
Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Megapolitan
Kesal Ada Donasi Palsu Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Keluarga Korban: Itu Sudah Penipuan!

Kesal Ada Donasi Palsu Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Keluarga Korban: Itu Sudah Penipuan!

Megapolitan
Merasa Ada Kejanggalan pada BAP, Hotman Paris Minta 8 Tersangka Kasus Vina Diperiksa Ulang

Merasa Ada Kejanggalan pada BAP, Hotman Paris Minta 8 Tersangka Kasus Vina Diperiksa Ulang

Megapolitan
Pemkot Jaksel Berencana Beri Pelatihan Kerja kepada Jukir Liar yang Terjaring Razia

Pemkot Jaksel Berencana Beri Pelatihan Kerja kepada Jukir Liar yang Terjaring Razia

Megapolitan
Modus Pencurian Mobil di Bogor: Jual Beli Kendaraan Bekas, Dipasang GPS dan Gandakan Kunci

Modus Pencurian Mobil di Bogor: Jual Beli Kendaraan Bekas, Dipasang GPS dan Gandakan Kunci

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Satu Pembegal Calon Siswa Bintara Ditembak Mati

Melawan Saat Ditangkap, Satu Pembegal Calon Siswa Bintara Ditembak Mati

Megapolitan
Polisi Tangkap Begal yang Serang Calon Siswa Bintara Polri di Jakbar

Polisi Tangkap Begal yang Serang Calon Siswa Bintara Polri di Jakbar

Megapolitan
417 Bus Transjakarta Akan 'Dihapuskan', DPRD DKI Ingatkan Pemprov Harus Sesuai Aturan

417 Bus Transjakarta Akan "Dihapuskan", DPRD DKI Ingatkan Pemprov Harus Sesuai Aturan

Megapolitan
Ketahuan Buang Sampah di Luar Jam Operasional TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu, 12 Warga Didenda

Ketahuan Buang Sampah di Luar Jam Operasional TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu, 12 Warga Didenda

Megapolitan
Bertemu Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris: Ada yang Tidak Beres di Penyidikan Awal

Bertemu Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris: Ada yang Tidak Beres di Penyidikan Awal

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com