Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Program Jakarta Mudik Bersama Ditutup Jumat

Kompas.com - 15/05/2019, 19:56 WIB
Vitorio Mantalean,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kuota program "Jakarta Mudik Bersama"  dengan  bus yang diadakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan per Selasa (14/5/2019) kemarin tersisa sekitar 1.600 kursi. Saat pendaftaran dibuka pada 19 April lalu, kuota yang ditawarkan sebanyak 16.578 tempat duduk.

"Terakhir saya cek kemarin itu peserta sekitar 1.600-an saja dari kuota awal yang hampir 17 ribu pemudik," kata Plt Dishub DKI Jakarta Sigit Wijatmoko ketika dihubungi Kompas.com, Rabu.

Program itu merupakan penyelenggaraan perdana oleh Dishub DKI. Pemudik bakal mudik gratis dan diberangkatkan pada 30 Mei ini ke 10 kota tujuan yang tersebar di Pulau Jawa, dan kembali ke Jakarta pada 8 Juni 2019.

Baca juga: Ribuan Warga Jakut Ikut Program Mudik Gratis, 2 Kota Ini Jadi Tujuan Utama

Sigit memperkirakan,  kuota pemudik yang tersisa itu bakal ludes dalam dua hari ke depan.

"Sepertinya tanggal 17 nanti sudah selesai. Estimasi kami, lusa sudah habis kuotanya, karena sekarang setiap harinya sudah proses verifikasi," kata Sigit.

Ia mengimbau agar warga yang hendak berpartisipasi segera mendaftarkan diri lewat situs mudikgratis.jakarta.go.id.

"Kemudian, yang bersangkutan akan menerima notifikasi dari petugas. Lalu, sesuai jadwal diminta datang ke kantor Suku Dinas Perhubungan terdekat untuk melakukan verifikasi data," ujarnya.

Sigit juga memastikan bahwa asuransi pemudik ditanggung Pemprov DKI Jakarta.

Dalam program itu, pemudik bakal diboyong ke kota tujuan menggunakan 307 bus. Sementara untuk arus balik, jumlah bus yang disediakan hanya 130 bus untuk 7.020 pemudik.

Jumlahnya berkuranga karena mempertimbangkan para pemudik ada yang ingin bertahan lebih lama di kampung halaman.

Dalam program itu tersedia pula kuota bagi pemudik yang hendak membawa sepeda motor ke kampung halaman. Ada kuator 6.225 unit yang disediakan. Sepeda motor akan dibawa dengan truk khusus pada 29 Mei ini.

Baca juga: Ini Sejumlah Syarat Pendaftaran Mudik Gratis bagi Warga Jakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sendi Sespri Iriana Diminta Jokowi Tingkatkan Popularitas dan Elektabilitas untuk Maju Pilkada Bogor

Sendi Sespri Iriana Diminta Jokowi Tingkatkan Popularitas dan Elektabilitas untuk Maju Pilkada Bogor

Megapolitan
Terlibat Jaringan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass, 6 WNI Ditangkap

Terlibat Jaringan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass, 6 WNI Ditangkap

Megapolitan
Bikin Surat Perjanjian dengan Jakpro, Warga Sepakat Tinggalkan Rusun Kampung Susun Bayam

Bikin Surat Perjanjian dengan Jakpro, Warga Sepakat Tinggalkan Rusun Kampung Susun Bayam

Megapolitan
Siswi SLB Diduga Dicabuli di Sekolah hingga Hamil, Orangtua Cari Keadilan

Siswi SLB Diduga Dicabuli di Sekolah hingga Hamil, Orangtua Cari Keadilan

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Megapolitan
Warga Lihat Ibunda Furqon Ketua Tani Kampung Susun Bayam Hendak Dibawa Paksa Saat Penggerudukan

Warga Lihat Ibunda Furqon Ketua Tani Kampung Susun Bayam Hendak Dibawa Paksa Saat Penggerudukan

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Megapolitan
Pengemudi Ojol di Marunda Dibegal dan Motor Dibawa Kabur, Polisi Buru Pelaku

Pengemudi Ojol di Marunda Dibegal dan Motor Dibawa Kabur, Polisi Buru Pelaku

Megapolitan
Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Megapolitan
Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Megapolitan
Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk 'Busway' di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk "Busway" di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Megapolitan
Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Megapolitan
Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Megapolitan
Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Megapolitan
Nasib Perempuan di Kemayoran Layani 'Open BO' Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Nasib Perempuan di Kemayoran Layani "Open BO" Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com