Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub DKI Sebut Perekonomian Jakarta Terus Membaik

Kompas.com - 05/11/2021, 17:36 WIB
Vitorio Mantalean,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengemukakan, situasi perekonomian di Ibu Kota terus membaik.

Apa lagi saat ini pembatasan terhadap mobilitas warga kian dilonggarkan dengan diterapkannya PPKM level 1.

"Ada pertanda perekonomian kita semakin baik ke depannya," kata Riza kepada Kompas.com, Jumat (5/11/2021) petang.

Secara khusus ia menyoroti soal keberadaan usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM. Riza berharap, warga dapat terus mendukung sektor UMKM demi meningkatnya geliat perekonomian Jakarta.

Baca juga: Anies: Kami Sedang Genjot Kembali Perekonomian Jakarta

"Mari kita dukung dan kami mendorong agar (aktivitas) UMKM semakin ditingkatkan," ucap Riza.

"Agar semakin banyak kehadiran UMKM dan masyarakat juga senantiasa kami minta untuk juga membantu menyosialisasikan, mempromosikan, dan belanja melalui UMKM yang ada," ujar dia.

Riza menyinggung soal menurunnya tingkat pengangguran di Jakarta. Ia menyebutkan, penurunan tingkat pengangguran di Jakarta merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia.

"Ini berkat kerja sama dan kolaborasi dengan semua pihak," sebutnya.

Baca juga: BPS: Ekonomi Jakarta Tumbuh 2,43 Persen

Hal itu selaras dengan penelitian Badan Pusat Statistik (BPS)  DKI Jakarta pada kurun Agustus 2020 hingga Agustus 2021. BPS DKI menemukan bahwa tingkat pengangguran terbuka di Jakarta turun sebanyak 2,45 persen ke angka 8,5 persen.

Penurunan jumlah pengangguran terbesar terjadi pada lulusan SMA, yakni berkurang sekitar 50.000 orang.

BPS DKI juga merilis bahwa ekonomi di Ibukota telah tumbuh sebesar 2,43 persen dalam kurun waktu yang sama. Pertumbuhan ekonomi ini, menurut BPS DKI, terlihat stabil jika dilihat dari triwulan ke triwulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com