Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapur Umum Dibuka di Kelurahan Ancol untuk Warga Terdampak Banjir Rob

Kompas.com - 08/12/2021, 15:10 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dapur umum dibuka di Kantor Kelurahan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara pada Rabu (8/12/2021).

Dapur umum dibuka sebagai penanggulangan korban banjir akibat naiknya air laut atau rob di kawasan Ancol, Pademangan, yang telah berlangsung beberapa hari ini.

Camat Pademangan Didit Mulyadi mengatakan, dapur umum difungsikan sebagai tempat pembuatan serta distribusi makanan untuk warga terdampak rob.

"Hari ini dapur umum sudah dibuka dan beroperasi. Lokasinya di halaman Kantor Kelurahan Ancol," kata Didit dalam keterangannya.

Baca juga: Lurah Sebut 11 RT di RW 008 Ancol Terendam Banjir Rob, Ketinggian Air hingga 1 Meter

Beroperasi mulai hari ini hingga Minggu (12/12/2021), setiap harinya dapur umum menyediakan 3.000 paket makanan siap santap yang didistribusikan kepada warga terdampak.

"Dapur umum ini rencananya sampai hari Minggu nanti sesuai prediksi BMKG, tapi kita tetap melihat kondisi di lapangan," lanjutnya.

Dapur umum ini merupakan kolaborasi antara Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Utara, KSB Kelurahan Pademangan Barat, pemangku kepentingan lainnya (stakeholder), hingga unsur masyarakat.

Baca juga: Pemprov DKI Upayakan Proyek Tanggul NCICD Berlanjut demi Cegah Banjir Rob

Wakil Ketua Kampung Siaga Bencana (KSB) Kelurahan Pademangan Barat Ratih menyebutkan bahwa makanan dibagikan setiap hari pada waktu pagi, siang dan malam, masing-masing 1.000 paket makanan, yang terdiri dari nasi, lauk, sayur, air mineral, dan buah.

"Ini merupakan kolaborasi bersama. Kalau ada masyarakat yang mau membantu silakan saja. Sekarang di sini ada lima belas petugas yang memasak," kata Ratih.

"Menu makanan setiap sesi berganti-ganti sesuai suplai makanan yang dikirim dari Sudin Sosial Kota Administrasi Jakarta Utara. Makanan didistribusikan ke RW 08 Kelurahan Ancol," tambahnya.

Untuk diketahui, banjir rob sudah melanda kawasan Lodan, Ancol, Pademangan Jakarta Utara beberapa hari ini sejak Sabtu (4/12/2021).

Banyak warga yang rumah dan barang-barangnya terendam banjir, dan harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Megapolitan
Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com