JAKARTA, KOMPAS.com - PT KAI mencatat total ada 362.000 penumpang berangkat dengan kereta api jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen di area Daop 1 Jakarta pada puncak arus mudik Lebaran, 18-21 April 2023.
“Puncak arus mudik dengan keterisian tempat duduk mencapai 100 persen terjadi pada tanggal 18-21 April 2023,” kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa saat ditemui di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, pada Jumat (21/4/2023).
Untuk hari ini saja, kata Eva, ada 24.000 penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan 32 layanan kereta api yang beroperasi.
Baca juga: Link Live Streaming Pantauan Arus Mudik Lebaran, Jumat 21 April 2023
Sementara itu, volume penumpang keberangkatan dari Stasiun Gambir mencapai sekitar 18.500 penumpang dengan 38 layanan kereta api yang beroperasi.
“Per tanggal 21 April 2023, sekitar 600.000 tiket untuk keberangkatan masa angkutan lebaran dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah terjual,” ujar Eva.
Eva mengatakan, sejumlah kota tujuan yang menjadi tujuan favorit adalah di antaranya, Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo, dan Bandung.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.