JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah warga yang menghabiskan malam takbiran di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, diimbau untuk membubarkan diri oleh aparat kepolisian.
Imbauan itu disampaikan langsung oleh Kapolsek Menteng AKBP Samian pada Sabtu (22/4/2023) dini hari.
"Kami memberikan imbauan kepada masyarakat agar pulang ke rumahnya masing-masing. Terlebih sekarang sudah larut dan besok ada pelaksanaan shalat Id," kata Saiman kepada Kompas.com.
Baca juga: Gema Malam Takbir di Jakarta, Lalin di Jalan Sudirman-Thamrin Macet
Berdasarkan pantauan pukul 02.00 WIB, memang banyak warga yang tumpah ruah di sekitaran Bundaran HI.
Ada yang sekadar berkumpul, ada yang saling melempar lelucon, ada pula warga yang sekadar menikmati jajanan kaki lima sembari menghabiskan malam.
"Bukannya kami mengusir, sekarang sudah dini hari, seyogyanya masyarakat pulang dan istirahat di rumah," ujar Samian.
Baca juga: Atraksi Api Meriahkan Takbir Keliling di Banyumas
Sementara itu, masyarakat tampak menerima imbauan yang disampaikan jajaran Polsek Menteng. Tak ada penolakan dari mereka.
Mereka langsung membubarkan diri tanpa protes sedikit pun. Beberapa dari mereka bahkan menyempatkan diri untuk swafoto dengan aparat.
"Foto dulu, Pak," ujar salah satu warga.
"Siap kami akan membubarkan diri komandan, tapi foto dulu bisa kali," kata warga lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.