Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riza Patria Sebut M Taufik sebagai Aktivis Sektorial yang Analisisnya Tajam

Kompas.com - 04/05/2023, 16:58 WIB
M Chaerul Halim,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menghadiri prosesi pemakaman politikus senior Partai Gerindra, M Taufik, di Al Azhar Memorial Garden, Karawang, Jawa Barat, Kamis (4/5/2023).

Riza mengungkapkan bahwa M Taufik merupakan sosok aktivis sektorial yang memiliki kemampuan analisis sangat akurat.

"Beliau adalah seorang aktivis sektorial luar biasa, tidak pernah mengenal lelah, selalu berdiskusi, analisisnya sangat tajam, orangnya sangat teliti, senang membaca, senang mempelajari aturan dan ketentuan-ketentuan," kata Riza usai prosesi pemakaman, Kamis.

Baca juga: M Taufik Dimakamkan di Al Azhar Memorial Garden Karawang

Riza mengaku telah mengenal almarhum sejak 30 tahun yang lalu. Di ujung karier politiknya, M Taufik diketahui menduduki kursi kepemimpinan sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta 2014-2019.

Dalam kenangannya, Riza menyebut M Taufik sebagai senior yang senang berdiskusi.

"Beliau sangat senang di bidang politik. Alhamdulilah, beliau sampai DPRD DKI Jakarta," ujar dia.

Tak hanya itu, Riza juga menyatakan bahwa kemampuan M Taufik di bidang politik berhasil menyukseskan pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), kemudian Anies Baswedan-Sandiaga Uno sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Baca juga: Takziah ke Rumah M Taufik, Anies: Kita Semua Kehilangan Pribadi yang Konsisten

"Beliau juga mengantarkan dua pasangan gubernur Jokowi-Ahok, Anies-Sandiaga yang menang dalam Pilkada di DKI Jakarta, tahun 2012 dan 2017," ucap dia.

Adapun M Taufik meninggal dunia di RS Siloam Semanggi, Rabu (3/5/2023) pukul 21.45 WIB.

M Taufik mengembuskan napas terakhirnya setelah berjuang melawan kanker paru-paru yang dideritanya. Taufik diketahui merupakan politisi senior Gerindra.

Ia sempat menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019 dan 2019-2024 sebelum digantikan Rani Mauliani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bawaslu Jakarta Minta Warga Lapor jika Temukan Tindak Pidana saat Pilkada 2024

Bawaslu Jakarta Minta Warga Lapor jika Temukan Tindak Pidana saat Pilkada 2024

Megapolitan
Warga Duga Mayat Dalam Toren di Pondok Aren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba

Warga Duga Mayat Dalam Toren di Pondok Aren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba

Megapolitan
8 Remaja Bersenjata Tajam di Bogor Diamankan Polisi Saat Hendak Tawuran

8 Remaja Bersenjata Tajam di Bogor Diamankan Polisi Saat Hendak Tawuran

Megapolitan
Penemuan Mayat Dalam Toren di Pondok Aren, Pemilik Rumah Buka Penutup 3 Kali Putaran

Penemuan Mayat Dalam Toren di Pondok Aren, Pemilik Rumah Buka Penutup 3 Kali Putaran

Megapolitan
Polisi: 11 Anak di Bogor Dicabuli Saat Sewa Sepeda Listrik

Polisi: 11 Anak di Bogor Dicabuli Saat Sewa Sepeda Listrik

Megapolitan
Polisi Tangkap Pengedar Sabu Berkedok Jual Nasi di Bojonggede

Polisi Tangkap Pengedar Sabu Berkedok Jual Nasi di Bojonggede

Megapolitan
Pria di Bogor Cabuli 11 Anak di Bawah Umur, Korban Diiming-imingi Tambahan Waktu Sewa Sepeda Listrik

Pria di Bogor Cabuli 11 Anak di Bawah Umur, Korban Diiming-imingi Tambahan Waktu Sewa Sepeda Listrik

Megapolitan
Polisi Tangkap Pria Paruh Baya yang Cabuli 11 Anak di Bogor

Polisi Tangkap Pria Paruh Baya yang Cabuli 11 Anak di Bogor

Megapolitan
Ahok, PDI-P, dan Jalan Terjal Menuju Pilkada 2024 di DKI serta Sumut

Ahok, PDI-P, dan Jalan Terjal Menuju Pilkada 2024 di DKI serta Sumut

Megapolitan
Bejatnya Pemilik Warung di Kemayoran, Perkosa Anak Disabilitas sampai Tiga Kali

Bejatnya Pemilik Warung di Kemayoran, Perkosa Anak Disabilitas sampai Tiga Kali

Megapolitan
Ada Mayat Pria Dalam Toren di Pondok Aren, Pemilik Rumah Sempat Pakai Air untuk Mandi

Ada Mayat Pria Dalam Toren di Pondok Aren, Pemilik Rumah Sempat Pakai Air untuk Mandi

Megapolitan
Polisi Tangkap 4 Penadah HP Hasil Curian di Jakarta Pusat

Polisi Tangkap 4 Penadah HP Hasil Curian di Jakarta Pusat

Megapolitan
Identitas Mayat Dalam Toren di Pondok Aren, Ternyata Tetangga Pemilik Rumah

Identitas Mayat Dalam Toren di Pondok Aren, Ternyata Tetangga Pemilik Rumah

Megapolitan
Pria di Jakpus 12 Kali Jambret HP, Hasilnya untuk Kebutuhan Sehari-hari

Pria di Jakpus 12 Kali Jambret HP, Hasilnya untuk Kebutuhan Sehari-hari

Megapolitan
Pengemudi Motor Korban Tabrakan Beruntun di Jalan Kartini Depok Meninggal Dunia

Pengemudi Motor Korban Tabrakan Beruntun di Jalan Kartini Depok Meninggal Dunia

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com