Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Rabies, Vaksinasi Gratis Rutin Digelar di Jakarta Timur

Kompas.com - 10/07/2023, 22:49 WIB
Nabilla Ramadhian,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Vaksinasi rabies gratis rutin dilakukan oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Dinas KPKP) DKI Jakarta untuk mencegah penularan rabies dari hewan ke manusia atau zoonosis.

Di wilayah Jakarta Timur, vaksinasi rabies gratis digelar oleh Suku Dinas KPKP Jakarta Timur.

"Kalau vaksin rabies, khususnya di DKI Jakarta, memang rutin dilakukan. Biasanya kami rutin melakukan vaksinasi di kelurahan setiap setahun sekali," kata petugas vaksin Sudin KPKP Jakarta Timur Bagus Andika Putra di Kantor Sekretariat RW 01 Kelurahan Kayu Manis, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Senin (10/7/2023).

Baca juga: Catat, Ini Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Rabies Gratis di Jakarta Timur

Berdasarkan data terkini dari Dinas KPKP DKI Jakarta, imbuh dia, hingga saat ini kasus rabies di Jakarta masih nihil.

Akan tetapi, vaksinasi rabies gratis tetap diselenggarakan sebagai tindakan preventif.

Dinas KPKP DKI Jakarta menggelar vaksinasi rabies gratis di sejumlah wilayah, termasuk Jakarta Timur.

Di Jakarta Timur, vaksinasi rabies gratis berlangsung pada 10-14 Juli, 17-18 Juli, dan 20-21 Juli. Program ini dilaksanakan di tiga kecamatan, yakni Cipayung, Makasar, dan Matraman.

"Vaksin rabies gratis untuk anjing, kucing, dan kera. Syarat hewan yang bisa divaksin hanya dalam keadaan sehat, tidak hamil, tidak sedang menyusui, dan berusia minimal empat bulan," jelas Bagus.

Baca juga: 9 dari 11 Sampel Otak Anjing Asal Sikka Positif Rabies

Jika tertarik, pemilik hewan peliharaan bisa datang pada pukul 09.00-12.00 WIB di lokasi yang sudah ditentukan. Kuota yang disediakan hanya 100 per hari.

Adapun vaksinasi rabies gratis pada 11 Juli dilaksanakan di Kecamatan Matraman dan Kecamatan Cipayung.

Di Kecamatan Matraman, lokasinya berada di Kantor Sekretariat RW 02 Kelurahan Kayu Manis, sedangkan untuk Kecamatan Cipayung berlokasi di Saung RT 012/RW 02 Kelurahan Bambu Apus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

948 Calon Jemaah Haji Asal Kota Bogor Diberangkatkan pada Musim Haji 2024

948 Calon Jemaah Haji Asal Kota Bogor Diberangkatkan pada Musim Haji 2024

Megapolitan
Casis Bintara yang Dibegal di Kebon Jeruk Dapat Hadiah Motor Baru

Casis Bintara yang Dibegal di Kebon Jeruk Dapat Hadiah Motor Baru

Megapolitan
Jenazah Korban Pesawat Jatuh di Tangsel Utuh, RS Polri: Kematian Disebabkan Benturan

Jenazah Korban Pesawat Jatuh di Tangsel Utuh, RS Polri: Kematian Disebabkan Benturan

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Bekasi, Polisi Masih Dalami Dugaan Korban Hamil

Jasad Wanita di Selokan Bekasi, Polisi Masih Dalami Dugaan Korban Hamil

Megapolitan
Muncul Lagi meski Sudah Ditertibkan, Jukir Liar di Koja: Makan 'Gimana' kalau Dilarang?

Muncul Lagi meski Sudah Ditertibkan, Jukir Liar di Koja: Makan "Gimana" kalau Dilarang?

Megapolitan
Sebelum Hilang Kontak, Pilot Pesawat Jatuh di Tangsel Sempat Hubungi Menara Pengawas

Sebelum Hilang Kontak, Pilot Pesawat Jatuh di Tangsel Sempat Hubungi Menara Pengawas

Megapolitan
KNKT Pastikan Pesawat yang Jatuh di Tangsel Tidak Punya 'Black Box'

KNKT Pastikan Pesawat yang Jatuh di Tangsel Tidak Punya "Black Box"

Megapolitan
Siasat Begal di Jaktim: Berpura-pura Jadi 'Debt Collector' lalu Tuduh Pengendara Motor Berwajah Lugu Telat Bayar Cicilan

Siasat Begal di Jaktim: Berpura-pura Jadi "Debt Collector" lalu Tuduh Pengendara Motor Berwajah Lugu Telat Bayar Cicilan

Megapolitan
Isak Tangis Istri Korban Pesawat Jatuh di BSD Iringi Kepulangan Jenazah

Isak Tangis Istri Korban Pesawat Jatuh di BSD Iringi Kepulangan Jenazah

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Terdapat Benturan pada Jidat

Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Terdapat Benturan pada Jidat

Megapolitan
Penerbangan Pesawat yang Jatuh di BSD dalam Rangka Survei Landasan Baru di Tanjung Lesung

Penerbangan Pesawat yang Jatuh di BSD dalam Rangka Survei Landasan Baru di Tanjung Lesung

Megapolitan
Pesawat Jatuh di Tangsel, KNKT: Pilot Berkeinginan Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst

Pesawat Jatuh di Tangsel, KNKT: Pilot Berkeinginan Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst

Megapolitan
KNKT Masih Telusuri Penyebab Pilot Ingin Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst BSD

KNKT Masih Telusuri Penyebab Pilot Ingin Mendarat Darurat di Lapangan Sunburst BSD

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Batasi Satu Alamat Rumah Maksimal 3 KK

Pemprov DKI Bakal Batasi Satu Alamat Rumah Maksimal 3 KK

Megapolitan
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jemaah Haji di Kota Bogor

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jemaah Haji di Kota Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com