Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov DKI Dapat Tugas Ganti Rumput JIS, Jakpro: Tak Gunakan APBD

Kompas.com - 16/08/2023, 16:24 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jakarta Propertindo (Jakpro) memastikan penggantian rumput Jakarta International Stadium (JIS) yang saat ini dibebankan ke Pemprov DKI tak akan menggunakan Penyertaan Modal Daerah (PMD) dari APBD.

Rumput JIS diganti karena disebut tak sesuai standar FIFA untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17 pada November-Desember 2023.

"Tidak, tidak menggunakan PMD," ujar Dirut PT Jakpro Iwan Takwin saat dikonfirmasi pada Rabu (16/8/2023).

Baca juga: Warga Kampung Bayam Tagih Janji: Katanya Dulu Bakal Dipekerjakan di JIS

Iwan memastikan penggantian rumput venue Piala Dunia U-17 itu akan menggunakan anggaran Jakpro.

Ia menyebut Jakpro selalu memiliki anggaran untuk pengembangan fasilitas, tak terkecuali untuk lapangan sepak bola itu.

"Kalau anggaran kan kita selalu ada untuk pengembangannya. Kan harus ada, sudah siap," ucap Iwan.

Hanya saja, tidak disebutkan besaran anggaran yang dikeluarkan untuk mengganti rumput stadion. Total anggaran masih dikaji.

"Belum (ada), Masih dianalisa," kata dia.

Baca juga: Penyempurnaan JIS Dikebut Setelah Resmi Jadi Venue Piala Dunia U-17

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, penggantian rumput JIS kini menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Pemprov DKI Jakarta juga akan memperbaiki akses masuk JIS dari sisi Timur ke Barat melintasi Danau Cincin. Namun, ia tak menegaskan soal target penyelesaian perbaikan JIS.

"Segera. Orang tinggal 93 hari lagi. Besok sudah tinggal 92 hari. Jadi makin cepat makin bagus," ucap Heru.

Semula, penggantian rumput JIS agar sesuai standar FIFA itu menjadi tanggung jawab dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Selain itu, PUPR juga kebagian tugas untuk membangun JPO sebagai akses masuk penonton yang memarkirkan kendaraannya di Ancol.

"Untuk jembatan penyebrangan dan lainnya adalah Menteri PUPR," kata Heru.

Baca juga: Jelang Piala Dunia U-17, Jakpro Siapkan Pembibitan Rumput untuk JIS

Untuk diketahui, JIS menjadi salah satu dari empat stadion yang menjadi venue Piala Dunia U-17 yang berlangsung November-Desember 2023.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Megapolitan
Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Megapolitan
BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

Megapolitan
Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Megapolitan
Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Megapolitan
Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Megapolitan
Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Megapolitan
Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Megapolitan
KPAI Minta Polisi Kenakan UU Pornografi ke Ibu yang Rekam Anaknya Bersetubuh dengan Pacar

KPAI Minta Polisi Kenakan UU Pornografi ke Ibu yang Rekam Anaknya Bersetubuh dengan Pacar

Megapolitan
Sudah Lakukan Ganti Untung, Jakpro Minta Warga Kampung Susun Bayam Segera Kosongi Rusun

Sudah Lakukan Ganti Untung, Jakpro Minta Warga Kampung Susun Bayam Segera Kosongi Rusun

Megapolitan
Anak di Jaktim Disetubuhi Ayah Kandung, Terungkap Ketika Korban Tertular Penyakit Kelamin

Anak di Jaktim Disetubuhi Ayah Kandung, Terungkap Ketika Korban Tertular Penyakit Kelamin

Megapolitan
Viral Video Pencopotan Spanduk Sekda Supian Suri oleh Satpol PP Depok

Viral Video Pencopotan Spanduk Sekda Supian Suri oleh Satpol PP Depok

Megapolitan
BNN Tangkap 7 Tersangka Peredaran Narkoba, dari Mahasiswa sampai Pengedar Jaringan Sumatera-Jawa

BNN Tangkap 7 Tersangka Peredaran Narkoba, dari Mahasiswa sampai Pengedar Jaringan Sumatera-Jawa

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com