Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Naik LRT dari Stasiun LRT TMII Jakarta Timur

Kompas.com - 04/09/2023, 07:10 WIB
Nabilla Ramadhian,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

 JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah menyediakan sejumlah stasiun kereta Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek, salah satunya Stasiun LRT Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur.

Stasiun LRT TMII berlokasi di Jalan Pintu 1 TMII, Kelurahan Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, arah TMII menuju Tamini Square.

Lokasi Stasiun LRT TMII cukup unik karena berada di atas area yang rencananya bakal dijadikan sebagai plaza Travoy Hub.

Lantas, bagaimana cara naik LRT dari Stasiun LRT TMII? Berikut Kompas.com rangkum, Senin (4/9/2023).

Parkir di gedung terpisah

Calpn penumpang LRT tidak bisa parkir di area Travoy Hub. Sebab, area itu dikhususkan bagi orang-orang yang berkunjung ke plaza tersebut.

Area parkir calon penumpang LRT berada di gedung yang lokasinya tepat di seberang SPBU.

Gedung itu menyediakan lahan parkir untuk motor dan mobil. Lahan parkir mobil berada di lantai satu, sementara motor di lantai dua dan tiga.

Baca juga: Yuni Salah Kira, Ternyata LRT Ramai di Hari Minggu...

Untuk masuk ke gedung parkir, Anda harus melakukan pembayaran dengan menempelkan Kartu Uang Elektronik (KUE).

Beberapa di antaranya adalah e-Money (Bank Mandiri), Flazz (Bank BCA), Tap-Cash (Bank BNI46), Brizzi (Bank BRI), Jakcard (Bank DKI), dan Jak Lingko (Bank DKI/BNI).

Area parkir motor dan mobil cukup luas, sehingga masyarakat calon pengguna LRT tidak perlu khawatir.

Jalan kaki ke stasiun

Lantaran gedung parkir yang terpisah, Anda harus berjalan kaki menuju Stasiun LRT TMII.

Stasiun ini berada tepat di seberang Gedung Puspa Pesona Taman Anggrek, atau sekitar 300 meter dari gedung parkir.

Namun, Anda tidak perlu khawatir harus berjalan kaki panas-panasan di bawah sinar matahari.

Baca juga: Naik LRT di Akhir Pekan, Penumpang Tetap Nyaman meski Berdesakan

Sebab, ada jalur pejalan kaki khusus yang dilengkapi atap di sepanjang jalur. Sisi kanan dan kiri jalur juga dipenuhi tanaman.

Sambil berjalan kaki menuju stasiun, jangan lupa tengok ke arah kiri untuk menikmati pemandangan Tol Jagorawi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

Megapolitan
Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Megapolitan
Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Megapolitan
Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Megapolitan
Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Megapolitan
3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Megapolitan
Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Megapolitan
BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

Megapolitan
Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Megapolitan
Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Megapolitan
Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Megapolitan
Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com