Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kedai “Ayam Afrika” di Menteng, Resep Otentik Bertabur Bombai Goreng sejak 2003

Kompas.com - 11/10/2023, 09:32 WIB
Xena Olivia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kedai Ayam Afrika menjadi salah satu destinasi kuliner yang cukup populer di daerah Menteng, Jakarta Pusat.

Selain karena namanya, ayam goreng buatan Sam (58) terkenal dengan sajian unik, yakni bertabur bawang bombai yang dimasak hingga terkaramelisasi.

Menu khas Afrika ini biasanya disandingkan dengan pisang tanduk goreng untuk dicocol ke sambal rawit yang dikombinasikan dengan gerusan kemiri dan bawang putih.

Sedangkan di Indonesia, seporsi nasi hangat selalu tersedia bagi Anda yang menginginkannya.

Baca juga: Cerita Pemilik Resto Ayam Afrika Andalkan HP untuk Jualan Online

“Kami buka dari tahun 2003. Namanya ayam afrika karena resepnya dari orang Afrika asli,” kata Sam saat berbincang di kedai yang beralamat di Jalan Kebon Sirih Timur Dalam No 2, RT 006 RW 06, Menteng, Selasa (10/10/2023).

Sam bercerita, dulu usaha ayam gorengnya tidak memiliki nama. Kala itu, dia berjualan menggunakan mobil di trotoar Jalan Jaksa, Menteng, Jakarta Pusat.

Kebanyakan pelanggannya pada saat itu ialah orang-orang asal Afrika. Bahkan, saking akrabnya, Sam memperbolehkan sang pelanggan untuk ikut masak dan “berpesta” di lapaknya.

Baca juga: Ternyata Ini Jurus Kopi Es Tak Kie Menahan Gempuran Gerai Minuman Kekinian

Lantaran diberi resep dan mayoritas pelanggannya orang Afrika, itulah mengapa kedai ayam goreng milik Sam dinamai Ayam Afrika sejak 2003.

“Dulu customer biasa (orang Afrika), hanya sering masak di tempat saya. Terus, kami suka tanya-tanya, ‘Oh kalau orang Afrika masak (kayak) gini,” tutur Sam.

“Makin hari orang Afrika datang banyak. Hampir warung ini orang Afrika semua, orang Indonesia enggak ada,” imbuh dia.

Sehari laku ratusan porsi

Saat ini, orang Afrika yang mampir ke kedai Sam sudah berkurang. Kebanyakan dari mereka sudah pulang ke tempat asalnya saat pandemi berlangsung.

Namun, pelanggan asal Indonesia juga semakin bertambah meramaikan kedai. Dalam sehari, Sam bisa menjual hingga 400 porsi ayam afrika.

Omzetnya mencapai Rp 5 juta per hari.

Menurut Sam, tidak ada kesulitan dalam mempertahankan usahanya. Di saat bersamaan, keluarga menjadi motivasi terbesarnya untuk tetap bekerja.

“Untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” celetuk Sam sambil tersenyum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lawan Petugas Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Lawan Petugas Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com