Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seperti Dulu Jokowi, Kini Ganjar-Mahfud Juga Dijamu Bunda Iffet "Slank"

Kompas.com - 20/01/2024, 16:28 WIB
Tria Sutrisna,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD mengaku disuguhi makanan oleh Iffet Sidharta atau Bunda Iffet, ibunda drummer Bimbim "Slank" saat berkunjung ke markas Slank di Jalan Potlot III, Jakarta Selatan, Sabtu (20/1/2024).

Makanan itu langsung disantap Mahfud bersama calon presiden Ganjar Pranowo, sebelum mengikuti acara deklarasi bersama para personel grup band Slank.

“Tadi didahului dengan makan siang setelah lebih dulu kami bersilaturahmi dengan pembimbing sejati ibunda, mama iffet dan ayahanda,” ujar Mahfud kepada wartawan, Sabtu (20/1/2024).

Baca juga: Susul Ganjar, Mahfud MD Datangi Markas Slank di Potlot Jaksel

Mahfud tidak menjelaskan secara rinci hidangan apa yang disajikan untuk dia dan Ganjar, maupun topik yang dibicarakan bersama Bunda Iffet.

Dia hanya menceritakan bahwa sajian merupakan makanan dan sambal khas Bunda Iffet. Mereka juga mendapatkan nasihat dan wejangan.

“Kami mendapat nasihat dan doa lalu disuguhi masakan khas yang dimasak dan diramu sambalnya oleh Mama Iffet sendiri,” ucap Mahfud.

Baca juga: Slank Resmi Dukung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024

Bagi Mahfud, jamuan untuk dia dan Ganjar di markas grup musik Slank ini, adalah bentuk kesungguhan dalam memberikan dukungan kepada mereka.

“Dan itu terasa memberi rasa tentang kesungguhan dan mendalamnya dukungan ini, untuk selalu bersama-sama berjuang bagi Indonesia,” pungkasnya.

Seperti Jokowi

Momen seperti ini sebelumnya juga pernah terjadi ketika Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke markas Slank pada 2012. Saat itu, Jokowi masih berstatus bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Dalam kunjungannya, Jokowi mengungkapkan bahwa dia dijamu hidangan lezat yang dimasak sendiri oleh Bunda Iffet.

"Tadi dimasakin enak bener. Ada sayur asem, sambal, lalapan, ayam goreng, dan es cendol," cerita lelaki bernama sapaan Jokowi ini seusai bertandang ke "markas" grup terkenal tersebut, 16 Maret 2012.

Dia mengaku sudah berjanji sejak lama kepada para personel Slank—Kaka (vokal), Abdee (gitar), Ridho (gitar), Ivanka (bas), dan Bimbim—untuk berkunjung ke tempat mereka jika sedang berada di Jakarta.

Baca juga: Dukung Ganjar-Mahfud, Slank: Kolusi, Korupsi, Nepotisme Harus Dihilangkan

"Janjiannya sudah lama. Kalau ke Jakarta, main ke Potlot," tutur Jokowi.

Ketika ditanya maksud kedatangannya, Jokowi mengungkapkan bahwa ia hanya ingin bersilaturahim dan memenuhi janjinya. Ia menampik bahwa kunjungannya untuk menggalang dukungan menuju pemilihan gubernur DKI Jakarta mendatang.

"Ini silaturahim aja. Saya sudah diundang berapa kali dan belum sempat. Tadi makan siang aja. Ndak ada ngobrol dukungan," ungkap Jokowi.

Ketika ditanya pendapatnya tentang Slank, Jokowi mengaku kagum kepada band itu. Menurutnya, band yang berdiri pada 1983 tersebut merupakan ikon anak muda dan legenda hidup dengan kemampuan bermusik yang apik.

Saat diminta untuk menyanyikan salah satu lagu Slank, Jokowi mengatakan bahwa dirinya tidak bisa bernyanyi.

"Saya suka musik. Saya senang nonton acara musik. Tapi, kalau nyanyi, ndak lah," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Megapolitan
Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Megapolitan
Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Megapolitan
Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Megapolitan
Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu 'Ferguso'!

Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu "Ferguso"!

Megapolitan
Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Megapolitan
Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Megapolitan
DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Megapolitan
Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Megapolitan
Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Megapolitan
Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung 'Political Will' Heru Budi

Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung "Political Will" Heru Budi

Megapolitan
Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Megapolitan
Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com