Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Kompas.com - 05/05/2024, 15:30 WIB
Ruby Rachmadina,
Jessi Carina

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Manajer Hukum dan Hubungan Masyarakat Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Marzoeki Mahdi, Prahardian Priatma, mengatakan kondisi Rosmini (56), pengemis viral yang suka marah-marah saat meminta sedekah, tampak tenang saat dijenguk kedua adiknya di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Marzoeki Mahdi, Kota Bogor, Jumat (3/5/2024).

Namun, Rosmini tak banyak bicara saat mengobrol bersama anggota keluarganya tersebut.

“Tenang, tapi enggak banyak ngobrol ibunya (Rosmini),” ujar Prahardian saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (5/5/2024).

Baca juga: Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Tidak diketahui pasti dua orang anggota keluarga yang menjenguk itu berasal dari keluarga Rosmini dari Palembang, Solo, atau Bandung.

Namun, Prahardian memastikan kedua adiknya itu berniat membawa Rosmini untuk pulang dan merawat sang kaka.

Tetapi, untuk saat ini pihak RSJ Marzoeki Mahdi belum memperbolehkan Rosmini untuk pulang.

Mengingat sesuai dengan aturan yang berlaku di rumah sakit, Rosmini harus mendapatkan perawatan selama 18 hari atau sampai kondisi kejiwaanya benar-benar sembuh.

“Iya mereka mau dan ada niat merawat. Namun belum bisa karena masih dilakukan perawatan,” terangnya.

Baca juga: Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Apabila selama perawatan kondisi kejiwaan Rosmini terlihat mulai stabil, pihak RSJ Marzoeki akan menghubungi pihak keluarga.

“Jika sudah waktunya pulang nanti kita kabari keluarganya,” tutur Prahardian.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Bogor, Dani Rahadian mengatakan Rosmini akan dirawat di panti orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) wilayah Bandung, Jawa Barat apabila keluarganya tidak sanggup untuk mengurus.

“Kalau nanti keluarganya tidak sanggup untuk merawar, rencana mau dititip di panti,” kata Dani.

Dinsos Kota Bogor juga akan berkoordinasi dengan Dinsos Kabupaten Bandung yang merupakan tempat Rosmini berasal untuk proses pemindahan perawatan sekaligus menelusuri jejak keluarga Rosmini.

“Kita akan koordinasi dengan pihak Provinsi Jawa Barat dan Dinsos Kabupaten Bandung, karena sesuai dengan domisili di KTP,” terang Dani.

Adapun Rosmini viral di media sosial karena meminta sedekah dengan memaksa dan marah-marah di wilayah Jawa Barat, mulai dari Cianjur dan Sukabumi.

Kemudian ketika sampai di kasasan Lawang Gintung, Kota Bogor, Rosmini diamankan oleh Dinsos Kota Bogor bersama Satpol PP Kota Bogor pada Minggu (28/4/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Sebut Judi 'Online' Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Polda Metro Sebut Judi "Online" Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Megapolitan
Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Megapolitan
Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Megapolitan
Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Megapolitan
Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Megapolitan
Kapolda Metro: Judi 'Online' Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Kapolda Metro: Judi "Online" Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Megapolitan
Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Megapolitan
Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi 'Online'

Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi "Online"

Megapolitan
Momen Haru Risma Peluk Pelajar di Tanimbar yang Bipolar dan Dibesarkan Orangtua Tunggal

Momen Haru Risma Peluk Pelajar di Tanimbar yang Bipolar dan Dibesarkan Orangtua Tunggal

Megapolitan
Kapolda Metro Perintahkan Kapolres-Kapolsek Razia Ponsel Anggota untuk Cegah Judi “Online”

Kapolda Metro Perintahkan Kapolres-Kapolsek Razia Ponsel Anggota untuk Cegah Judi “Online”

Megapolitan
Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Ternyata Ditinggal Orangtunya Bekerja

Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Ternyata Ditinggal Orangtunya Bekerja

Megapolitan
Bawaslu DKI Mengaku Kekurangan Personel Jelang Pilkada 2024

Bawaslu DKI Mengaku Kekurangan Personel Jelang Pilkada 2024

Megapolitan
Polisi Bakal Mediasi Kasus Ojol yang Tendang Motor Warga di Depok

Polisi Bakal Mediasi Kasus Ojol yang Tendang Motor Warga di Depok

Megapolitan
Polda Metro Buka Peluang Kembali Periksa Firli Bahuri di Kasus Dugaan Pemerasan SYL

Polda Metro Buka Peluang Kembali Periksa Firli Bahuri di Kasus Dugaan Pemerasan SYL

Megapolitan
 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosikan Judi Online, Polisi : Baru Terima Gaji Rp 3 juta

Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosikan Judi Online, Polisi : Baru Terima Gaji Rp 3 juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com