Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Kompas.com - 10/05/2024, 22:24 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - AF, pelaku pelecehan terhadap lima bocah laki-laki di Cengkareng, Jakarta Barat, mengaku salah rumah saat memasuki rumah salah satu korban, Kamis (9/5/2024).

"Pelaku bilangnya, 'maaf bapak, saya salah masuk rumah'," ujar Nk (28), kakak dari salah satu korban berinisial N (8), ketika dihubungi, Jumat (10/5/2024).

Baca juga: Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Berdasarkan keterangan pelaku usai ditangkap warga, AF memasuki rumah tersebut setelah bertindak cabul terhadap tiga bocah laki-laki di area masjid.

Apa yang dilakukan AF terhadap ketiganya sama, yaitu memegang dan meremas alat kelamin mereka.

Setelah para korban pulang karena ketakutan, pelaku jalan ke luar area masjid.

Di tengah perjalanan, ia melihat pintu rumah korban kelima sedang terbuka. Sementara korban saat itu ia sedang bermain HP sendirian di ruang tamu.

"Si pelaku masuk ke dalam rumah itu dan juga megang-megang kelamin anak itu," kata Nk.

Tidak lama kemudian, kakak korban masuk. Nk tidak mengetahui pasti apakah sang kakak melihat AF melecehkan anak tersebut atau tidak.

Namun, kakak korban langsung bertanya kepada ibunya yang sedang berada di ruangan lain terkait AF.

Baca juga: Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

"'Bunda itu siapa? Ada tamunya ayah sama bunda ya? Itu siapa? Tapi kok tamunya diem aja?'. Pas bundanya mau ke ruang tamu, kakak korban ngasih tahu bahwa si pelaku sudah keluar rumah," ucap Nk.

Pada saat yang sama, korban mengatakan bahwa pria yang sebelumnya memasuki ruang tamu mereka baru saja memegang alat kelaminnya.

Ibu korban langsung berlari keluar mencari pelaku yang kebetulan sedang berjalan dengan suaminya.

Nk menuturkan, ayah korban menanyakan alasan AF berada di dalam rumahnya. Pada saat inilah  pelaku mengaku salah masuk rumah.

"Pelaku bilangnya, 'saya mau beli pulsa tadinya. Tapi ternyata salah masuk rumah, maaf ya pak, maaf ya pak' ,berulang-ulang," ungkap dia.

Di tengah percakapan itu, ibu korban datang dan langsung memukuli AF. Ia kemudian memberi tahu kepada suaminya apa yang baru AF lakukan terhadap anak mereka.

Baca juga: 4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Megapolitan
Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Megapolitan
Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Megapolitan
Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Megapolitan
Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Megapolitan
Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Megapolitan
Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Megapolitan
Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Megapolitan
Laman PPDB Depok Gangguan di Hari Pertama karena Pendaftaran TK, SD, dan SMP Digabung di Satu 'Website'

Laman PPDB Depok Gangguan di Hari Pertama karena Pendaftaran TK, SD, dan SMP Digabung di Satu "Website"

Megapolitan
Bocah di Jatiasih Tewas Usai Terjatuh dari JPO ke Jalan Tol

Bocah di Jatiasih Tewas Usai Terjatuh dari JPO ke Jalan Tol

Megapolitan
Cabuli Anak Sendiri, Ibu di Tangsel Mengaku Disuruh Kenalan dari Facebook

Cabuli Anak Sendiri, Ibu di Tangsel Mengaku Disuruh Kenalan dari Facebook

Megapolitan
Transjakarta Modifikasi Rute 1B dan 2P supaya Terintegrasi ke MRT hingga KRL

Transjakarta Modifikasi Rute 1B dan 2P supaya Terintegrasi ke MRT hingga KRL

Megapolitan
Banyak Pengendara Gunakan Pelat Dinas Palsu, Sosiolog: Menunjukkan Adanya Arogansi dan Kecemburuan Sosial

Banyak Pengendara Gunakan Pelat Dinas Palsu, Sosiolog: Menunjukkan Adanya Arogansi dan Kecemburuan Sosial

Megapolitan
PPDB SMP Jalur Zonasi di Depok Dibuka Mulai Hari Ini, Berikut Jadwal Lengkapnya

PPDB SMP Jalur Zonasi di Depok Dibuka Mulai Hari Ini, Berikut Jadwal Lengkapnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com