Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/01/2015, 07:33 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan melantik 6.506 pejabat eselon II hingga IV di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, di Silang Monas Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (2/1/2015), pada pukul 07.30 WIB. Wajah-wajah baru akan mengisi posisi-posisi di tingkatan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Dengan jumlah sekitar 6000-an ini, Basuki telah memangkat sekitar 1.500 jabatan. Sebelumnya, ada 8.011 jabatan di lingkungan Pemprov DKI. Jabatan-jabatan yang dipangkas Basuki, di antaranya Kepala Seksi di Kelurahan, Wakil Lurah, dan Wakil Kepala Dinas Pariwisata.

Perombakan struktur organisasi Pemprov DKI ini dilakukan berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 12 Tahun 2014 tentang Organisasi Perangkat Daerah.

Sementara itu, ada beberapa jabatan yang akan ditambah seperti Wakil Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Wakil Kepala Dinas Kesehatan, Wakil Kepala Dinas Pelayanan Pajak (DPP). Ada pun, Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta akan dipecah menjadi dua yaitu Dinas PU Bina Marga dan Dinas PU Tata Air. Selain itu, Dinas Pengawasan dan Penertiban Bangunan (P2B) akan dilebur dengan Dinas Tata Ruang menjadi Dinas Penataan Kota.

Ular tangga

Dua hari sebelumnya, Gubernur Basuki memberikan pengarahan kepada para pejabat yang akan dilantik, dirotasi, mau pun dengan posisi staf. Basuki meminta maaf karena akan banyak pejabat yang ia "parkir" menjadi staf non eselon.

Menurut Basuki, ia tidak bisa lagi bekerja dengan pegawai yang lambat dan gemar mengulur-ulur waktu. Selain itu, Basuki juga tidak senang dengan pegawai yang gemar mencari alasan untuk tidak menjalankan program unggulan DKI. Hampir seluruh pejabat SKPD kena "semprot" Basuki saat itu. Karakter-karakter seperti yang disebutkan Basuki di atas, akan langsung ditempatkan sebagai staf, tak diturunkan menjadi pejabat eselon III mau pun eselon IV.

"Selama ini pejabat eselon tidak pernah khawatir karena pasti hanya dimutasi ke jabatan yang eselonnya sama. Tapi jangan salah, Bapak dan Ibu, kita mulai permainan ular tangga di DKI," kata Basuki, di Balaikota, beberapa waktu lalu.

Permainan ular tangga yang dimaksud Basuki adalah para staf noneselon bisa dipromosikan menjadi pejabat eselon IV. Kemudian, pejabat eselon IV bisa meningkat menjadi pejabat eselon III dan selanjutnya bisa dipromosikan menjadi pejabat eselon II.

Sementara, pejabat eselon II yang memiliki kinerja tidak baik, tidak akan dimutasi ke eselon yang setingkat atau ke eselon III, melainkan langsung turun menjadi staf (noneselon).

"Tapi di saat Anda menjadi staf, belum tentu Bapak-Ibu itu kinerjanya tidak baik. Kebetulan di posisi itu, ada pejabat yang lebih baik kinerja dan hasil tesnya. Saya bisa saja khilaf menempatkan orang, tapi saya lebih baik khilaf daripada membiarkan orang (pejabat) lama begitu-begitu saja kerjanya," kata Basuki.

Sementara, kepada para staf atau pejabat yang dipromosikan, Basuki mengingatkan agar tak hanyut dalam kesenangan. Sebab, kata Basuki, tugas berat menunggu mereka untuk segera direalisasikan dan diselesaikan. Jika dalam waktu tiga hingga enam bulan, mereka tidak bisa merealisasikan program unggulan, maka  akan paa pejabat itu kehilangan jabatan dan bisa menjadi staf kembali.

"Enam bulan tidak becus, saya copot lagi jadi staf. Biar staf yang lain punya kesempatan menjadi pejabat," kata Basuki

Ada 28 wajah baru pejabat eselon II

Sebanyak 59 pegawai yang akan dilantik, di antaranya menjadi pejabat eselon II atau setara Kepala Dinas, Kepala Biro, Kepala Badan, Wali Kota, dan Bupati. Sebanyak 28 orang merupakan wajah baru yang dipromosikan menjadi pejabat eselon II.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Megapolitan
Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Megapolitan
Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Megapolitan
Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Megapolitan
3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Megapolitan
Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Megapolitan
BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

Megapolitan
Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Megapolitan
Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Megapolitan
Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Megapolitan
Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Megapolitan
Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com