Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1 September, Kapolda Metro Imbau Buruh Unjuk Rasa di Monas

Kompas.com - 29/08/2015, 15:10 WIB
Aldo Fenalosa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepala Polda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian mengimbau serikat buruh yang akan berunjuk rasa pada Selasa 1 September pekan mendatang untuk melakukan aksinya di satu tempat saja. Banyaknya peserta yang akan berunjuk rasa pada hari kerja dikhawatirkan akan mengganggu aktivitas masyarakat.

"Saran kami, laksanakan saja di titik silang Monas, apalagi pemerintah sudah mengakomodasi untuk menerima penyampaian pendapat. Lakukan di satu tempat," kata Tito kepada wartawan seusai melakukan rapat koordinasi dengan para perwakilan serikat buruh di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (29/8/2015).  Baca: Unjuk Rasa 1 September, Pimpinan Buruh Siang Ini Datangi Polda Metro Jaya.

Rencananya, ribuan buruh akan berunjuk rasa dengan berjalan kaki dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Istana Negara. Mereka menuntut pemerintah segera melakukan langkah guna mengatasi persoalan ekonomi di Indonesia. Pelemahan ekonomi global dikhawatirkan akan berdampak pada pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap para buruh.  Baca: Unjuk Rasa 1 September, Ribuan Buruh Jalan Kaki ke Istana Negara.

Rapat koordinasi dihadiri sejumlah lembaga, seperti perwakilan Kementerian Tenaga Kerja, Kementerian Kesehatan, perwakilan BPJS, hingga perwakilan dari Komisi IX DPR RI yang membawahi masalah ketenagakerjaan. Menurut Tito, lembaga-lembaga itu sengaja diundang untuk mendengar aspirasi para buruh.

"Kita mengakomodasi teman-teman pekerja untuk menyuarakan aspirasinya. Dari hasil diskusi, ada beberapa permasalahan yang sudah terakomodasi oleh Kementerian Tenaga Kerja dan ada juga yang belum terakomodasi karena stakeholder yang lain tidak hadir dalam diskusi hari ini," kata Tito.

Sementara itu, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengapresiasi usulan Tito Karnavian. Ia mengatakan akan membicarakan usulan itu kepada sejumlah organisasi serikat buruh.  

"Tentu imbauan Kapolda akan kami pertimbangkan untuk tidak mengganggu yang lain. Sampai hari ini, rencana itu belum berubah karena kami ingin menyampaikan aspirasi seluruh rakyat tidak hanya buruh, mengenai pelemahan rupiah yang berakibat pada PHK besar-besaran," sebut Said.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Megapolitan
Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Megapolitan
Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com