Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kesepakatan Ahok dan "Teman Ahok" Terkait Pilkada DKI 2017

Kompas.com - 19/06/2016, 22:26 WIB
Jessi Carina

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — 
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama langsung mengadakan rapat dengan relawan pendukungnya, "Teman Ahok", setelah perayaan pengumpulan 1 juta KTP di markas Teman Ahok, Graha Pejaten, Jakarta Selatan, Minggu (19/6/2016) malam.

Rapat tersebut membicarakan beberapa hal, salah satunya mengenai jalur yang akan ditempuh Basuki dalam Pilkada DKI 2017 nanti.

Ahok, sapaan Basuki, mengatakan, dia dan Teman Ahok bersepakat untuk membuka peluang lewat jalur independen ataupun partai.

"Kami keputusannya sama Teman Ahok, kami siap. Mau independen kami sangat siap, mau partai pun Teman Ahok juga siap," ujar Ahok seusai pertemuan tersebut.

Ahok menuturkan, Teman Ahok kini mempersilakan partai untuk mengusung Ahok asalkan partai membuat semacam surat pernyataan sebagai jaminan bahwa Ahok benar-benar akan diusung.

Teman Ahok tidak mau partai batal mengusung Ahok di tengah jalan, sedangkan mereka sudah tidak bisa lagi "menolong" Ahok melalui jalur perseorangan. Partai yang sudah mendeklarasikan dukungan terhadap Ahok ada tiga, yaitu Partai Golkar, Partai Nasdem, dan Partai Hanura.

Ahok mengatakan, ketiga partai tersebut sudah memberi kebebasan kepada Ahok untuk menempuh jalur mana saja.

"Yang pasti tiga partai ini sudah katakan saya independen akan didukung, saya percaya diusung pun akan disiapkan. Tinggal Teman Ahok bilang kalau kamu mau usung, mana dong surat resminya," ujar Ahok.

Kesepakatan ini, kata Ahok, sudah dipertimbangkan untung ruginya. Teman Ahok pun sudah menerima keputusan ini. Nantinya akan maju lewat jalur independen atau partai, Ahok pun ingin menunggu situasi saja.

"Ya saya sendiri tergantung teman-teman. Tadi kami sudah berembuk, kami sampaikan lebih kurangnya apa," ujar Ahok.

Teman Ahok sudah berhasil mengumpulkan 1 juta data KTP hari ini. Keberhasilan itu mereka rayakan dengan acara berbuka puasa bersama di depan markas Teman Ahok. Ahok juga hadir dalam perayaan keberhasilan sore itu.

Kompas TV â??Teman Ahokâ?? Gelar Syukuran 1 Juta KTP buat Ahok
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW4

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW4

Megapolitan
12.851 ASN di DKI Jakarta Masuk Usulan Penonaktifan NIK

12.851 ASN di DKI Jakarta Masuk Usulan Penonaktifan NIK

Megapolitan
Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Megapolitan
Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Megapolitan
BPBD DKI Siapkan Pompa 'Mobile' untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

BPBD DKI Siapkan Pompa "Mobile" untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

Megapolitan
Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Megapolitan
Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Megapolitan
Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Megapolitan
KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Megapolitan
KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

Megapolitan
Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com