Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT DKI, Anggota ORARI Malah Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Djarot

Kompas.com - 22/06/2017, 22:14 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menerima ucapan ulang tahun DKI Jakarta ke-490 dari anggota Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) melalui saluran radio pada Kamis (22/6/2017) malam.

Djarot yang didampingi anggota ORARI DKI Jakarta dan sang istri, Happy Farida, pun mulai mengudara dengan memanggil seluruh anggota ORARI.

"Memanggil seluruh anggota amatir radio di mana pun Anda berada. Pada hari ini bertepatan operator saat ini nama Djarot Saiful Hidayat, Gubernur DKI Jakarta," ujar Djarot.

Dari radio yang berada di hadapan Djarot, terdengar anggota ORARI dari berbagai daerah mengucapkan selamat ulang tahun untuk Jakarta kepada Djarot.

Namun, ada satu anggota ORARI yang membuat Djarot tergelitik karena anggota tersebut justru mengucapkan ulang tahun untuk Djarot, bukan untuk Jakarta.

"Selamat ulang untuk Pak Djarot," ujar anggota ORARI melalui radio amatir tersebut.

"Ini yang ulang tahun Jakarta, bukan saya, he-he-he," jawab Djarot sambil tertawa.

Baca: Pada HUT Ke-490 DKI, Pimpinan DPRD Berharap Anies-Sandi Penuhi Janji

Setelah itu, anggota-anggota ORARI dari daerah lain pun kembali mengucapkan selamat ulang tahun untuk Jakarta. Kepada mereka, Djarot menyebut bahwa Jakarta saat ini sudah banyak mengalami perubahan.

"Jakarta sudah maju, luar biasa, dan benar-benar melayani warganya," kata Djarot.

Djatot juga berseloroh dan meminta anggota ORARI untuk mengirimkan mangga ke Jakarta.

"Kirim mangga harumanis yang enak ya. Roger, roger," ujar Djarot.

Anggota ORARI DKI Jakarta dan warga yang berada bersama Djarot pun tertawa lepas mendengar Djarot mengucapkan kata "roger".

Baca: Djarot Harap Jakarta Menginspirasi Kota Lain di Indonesia

Begitu pun dengan Happy dan dirinya. Perayaan HUT ke-490 DKI Jakarta ini dimulai dengan upacara di lapangan Monumen Nasional (Monas) pada Kamis pagi.

Pada sore hari tadi, DPRD DKI Jakarta menggelar rapat paripurna istimewa sebagai puncak perayaan HUT ke-490 DKI Jakarta dan resepsi.

Sebanyak 40 atlet dan pelajar berprestasi dari tingkat SD, SMP, dan SMA diberikan penghargaan dan uang pembinaan masing-masing Rp 5 juta dalam rapat paripurna tersebut.

Pada HUT ke-490 Jakarta ini, Pemprov DKI Jakarta tidak menggelar pesta rakyat. Sebab, perayaan HUT DKI Jakarta menjelang cuti bersama lebaran bagi PNS DKI Jakarta yang jatuh mulai 23 Juni 2017.

Kompas TV Djarot Saiful Hidayat menyinggung peran Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok terkait tema ulang tahun Jakarta kali ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Geliat Pasar Malam di Jakarta: Tempat Nostalgia meski Mulai Dilupakan Masyarakat…

Geliat Pasar Malam di Jakarta: Tempat Nostalgia meski Mulai Dilupakan Masyarakat…

Megapolitan
Kasudindik Jakbar Ingatkan Jangan Ada Saling Tuduh dalam Kasus Dugaan Pemerkosaan Siswi SLB di Kalideres

Kasudindik Jakbar Ingatkan Jangan Ada Saling Tuduh dalam Kasus Dugaan Pemerkosaan Siswi SLB di Kalideres

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 5 Juni 2024, dan Besokm: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 5 Juni 2024, dan Besokm: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Kerja sebagai Pengamen | Suami BCL Dilaporkan Mantan Istri ke Polisi

[POPULER JABODETABEK] Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Kerja sebagai Pengamen | Suami BCL Dilaporkan Mantan Istri ke Polisi

Megapolitan
Lokasi SIM Keliling di Bekasi Juni 2024

Lokasi SIM Keliling di Bekasi Juni 2024

Megapolitan
Seorang Jemaah Haji Asal Tangsel Wafat di Mekkah, Diduga Terkena Serangan Jantung

Seorang Jemaah Haji Asal Tangsel Wafat di Mekkah, Diduga Terkena Serangan Jantung

Megapolitan
Kurang Penghasilan, 2 Jukir Liar Peras dan Tipu Penjual Ayam Goreng di Palmerah

Kurang Penghasilan, 2 Jukir Liar Peras dan Tipu Penjual Ayam Goreng di Palmerah

Megapolitan
DPRD DKI Minta Pengelola Tingkatkan Fasilitas MRT, LRT, dan Transjakarta

DPRD DKI Minta Pengelola Tingkatkan Fasilitas MRT, LRT, dan Transjakarta

Megapolitan
Jukir di Cipayung Jadi Tersangka karena Setubuhi 2 Anak Tiri Berulang Kali

Jukir di Cipayung Jadi Tersangka karena Setubuhi 2 Anak Tiri Berulang Kali

Megapolitan
Duduk Perkara Kasus Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar yang Menjerat Suami BCL

Duduk Perkara Kasus Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar yang Menjerat Suami BCL

Megapolitan
Peras Penjual Ayam Goreng Modus Tukar Receh, Pelaku Sudah Incar Kios Korban

Peras Penjual Ayam Goreng Modus Tukar Receh, Pelaku Sudah Incar Kios Korban

Megapolitan
Polres Jaksel Segera Periksa Suami BCL dalam Kasus Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Polres Jaksel Segera Periksa Suami BCL dalam Kasus Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Megapolitan
Siswi SD Korban 'Bullying' di Depok Derita Luka di Punggung dan Kepala

Siswi SD Korban "Bullying" di Depok Derita Luka di Punggung dan Kepala

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anak Sempat Mau Dilaporkan Suami ke Polisi Usai Bikin Video

Ibu yang Cabuli Anak Sempat Mau Dilaporkan Suami ke Polisi Usai Bikin Video

Megapolitan
Polda Metro Cari Identitas Pemilik Akun FB yang Minta Ibu Muda Buat Konten Video Cabul

Polda Metro Cari Identitas Pemilik Akun FB yang Minta Ibu Muda Buat Konten Video Cabul

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com