Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelantikan Jokowi-Basuki Diperkirakan 11 Oktober

Kompas.com - 03/10/2012, 20:32 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2012-2017 DKI Jakarta terpilih diperkirakan akan mundur. Sebelumnya, pelantikan akan dilaksanakan pada 7 Oktober 2012 yang berbarengan dengan akhir masa jabatan Fauzi Bowo sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2007-2012.

"Dari hasil rapat komisi A DPRD DKI Jakarta, ancer-ancer pelantikan dilakukan sekitar tanggal 11 Oktober. Karena diperkirakan tidak bisa dilakukan sesuai jadwal yakni tanggal 7 Oktober yang bersamaan dengan habis masa jabatan Gubernur," kata Sekretaris Dewan DPRD DKI Jakarta, Mangara Pardede, di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Rabu (3/10/2012).

Menurut Mangara, perhitungan pelaksanaan pelantikan yang diperkirakan pada tanggal 11 Oktober tersebut karena proses panjang setelah penetapan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih pada 29 September lalu.

"Dari penetapan tersebut masih ada waktu sanggah selama tiga hari kerja. Kemudian jika tidak ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK), maka proses selanjutnya bisa berjalan," kata Mangara.

Sementara itu, kemungkinan surat pemberitahuan tidak ada gugatan dari MK baru akan dikirimkan besok ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, yang akan segera dilanjutkan ke DPRD. Kemudian surat mengenai calon gubernur dan wakil gubernur terpilih dikirim ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), yang dilanjutkan ke Sekretaris Negara untuk diberikan kepada Presiden.

"Setelah dapat dari KPU langsung kita kirim ke Kemendagri. Tapi kan Sabtu dan Minggu bukan hari kerja, kemungkinan Senin baru diurus," katanya.

Adapun, dalam acara pelantikan Jokowi-Basuki, hanya akan ada 800 tamu undangan, sesuai dengan kapasitas gedung. Namun untuk jumlah massa pendukung tidak dibatasi.

"Pihak DPRD sendiri menyediakan layar besar di lobi DPRD untuk mengakomodir massa pendukung," kata Mangara.

Berita terkait dapat diikuti di topik : Jakarta1.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com