Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Komunitas Seni Ramaikan TMII Selama 3 Hari

Kompas.com - 15/12/2014, 18:49 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 20 komunitas seni dan budaya memeriahkan kegiatan "Pengembangan Komunitas Berbasis Seni Budaya" yang berlangsung dari tanggal 15-17 Desember 2014, di Gedung Theater Bhinneka, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur. Pergelaran tersebut tidak akan memungut biaya, dan akan berlangsung dari pukul 14.00 hingga pukul 21.00.

"Anggota komunitas akan menampilkan beragam seni dan budaya dari beberapa daerah yang ada di Jakarta. Diharapkan menjadi tontonan gratis yang menarik berbagai komunitas masyarakat. Kami ingin memberikan hiburan berkualitas yang akan bermanfaat bagi pengembangan seni dan budaya," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (15/10/2014).

Arie menjelaskan, kegiatan "Pengembangan Komunitas Berbasis Seni Budaya" merupakan kegiatan yang memberi ruang bagi komunitas tampil dalam suatu pergelaran seni yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat dari berbagai kalangan.

"Pemilihan komunitas seni dan budaya yang menampilkan karyanya dilakukan berdasarkan suatu kriteria yang disusun oleh tim yang terdiri dari unsur seniman, kritikus, pengamat, dan pendidik seni," papar Arie.

Beberapa komunitas yang tampil di acara "Pengembangan Komunitas Berbasis Seni Budaya", di antaranya adalah perkumpulan tari topeng kontemporer; komunitas mamaku yang menyajikan tari modern; komunitas tari desa seni; perkumpulan tari betawi; komunitas akar anak; musik perkusi; komunitas singa reggae; komunitas minang lubang biaya; komunitas nanfeng; komunitas gasing; dan komunitas acapela.

Selain menampilkan seni budaya dari anggota komunitas, panitia juga menghadirkan penampilan dari sejumlah musisi papan atas, seperti Pongky Jikustik, Kikan Namira Band, dan Stank Band.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com