Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Family Time" Sederhana yang Bermakna bagi Djarot Usai Pencoblosan...

Kompas.com - 19/04/2017, 12:13 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, meluangkan waktunya khusus untuk keluarga usai mengikuti pencoblosan putaran kedua Pilkada DKI 2017.

Djarot dan istrinya, Happy Farida, pulang ke rumah sewaan mereka di kawasan Menteng untuk menjemput tiga anak perempuannya, Safira Prameswari Ramadina, Karunia Dwihapsa Paramasari, dan Meisya Rizky Berliana.

(Baca juga: PDI-P Optimistis Ahok-Djarot Raih Suara 52,4 Persen)

Setelah itu, mereka bersama-sama menuju restoran padang di kawasan Jalan Agus Salim, Jakarta Pusat.

"Aku jarang-jarang kayak begini. Kadang hanya aku sama anak-anak tapi bundanya enggak ikut. Kadang bunda sama anak-anaknya saja aku yang enggak ikut," ujar Djarot, Rabu (19/4/2017).

Djarot tampak bercengkerama dengan tiga anaknya. Djarot menggoda anak-anaknya yang belum memiliki hak suara pada Pilkada DKI 2017.

Anak tertuanya bahkan baru memiliki hak suara 2 tahun lagi. Sebelum mulai makan, Happy Farida mengatakan, dia dan anak-anak punya kejutan khusus untuk Djarot.

Kata Happy, kejutan ini disiapkan oleh anak-anak mereka. "Ini hari spesial ya, habis pilgub terus kita makan-makan. Ini sebenarnya ada hadiah buat Ayah dari anak-anak. Ini bentuk apresiasi kami karena Ayah sudah bekerja keras hampir 7 bulan ini," ujar Happy.

Hadiah tersebut rupanya berupa sebuah video. Isinya, rekaman anak-anak dan istri Djarot yang sedang bermain permainan tradisional di RPTRA Borobudur.

Mereka berempat menyanyikan langsung lagu daerah "cublek cublek suweng". "Wah bagus ini, nak, bagus banget nih, nak," ujar Djarot.

(Baca juga: Djarot Bangga Bisa Mencoblos di Tengah Perkampungan)

Ia tampak begitu gembira menonton video tersebut. Djarot juga bergoyang dan ikut bernyanyi ketika menontonnya.

Ketiga anak Djarot menyaksikan polah ayahnya sambil tersipu malu. Saat kumpul keluarga, anak tertua Djarot, yaitu Safira, juga sempat bercerita tentang rencananya mengikuti acara budaya di Eropa.

Safira bercerita, dia akan membawakan tarian tradisional di sana. Djarot dan Happy tampak tersenyum bangga mendengar cerita Safira.

Kompas TV Djarot dan Istri Nyoblos di TPS 08 Kuningan Timur
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Megapolitan
BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

Megapolitan
Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Megapolitan
Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa 'Open BO'

Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa "Open BO"

Megapolitan
Pejalan Kaki Terlindas 'Dump Truck' di Koja, Kaki Korban Hancur

Pejalan Kaki Terlindas "Dump Truck" di Koja, Kaki Korban Hancur

Megapolitan
5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

Megapolitan
Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Megapolitan
Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua Dibuka, Dirut PPJ: Pedagang dan Warga Senang

Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua Dibuka, Dirut PPJ: Pedagang dan Warga Senang

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Diduga Dicabuli Teman Sekelas hingga Hamil

Siswi SLB di Jakbar Diduga Dicabuli Teman Sekelas hingga Hamil

Megapolitan
Frustrasi Dijauhi Teman Picu Siswa SMP Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Frustrasi Dijauhi Teman Picu Siswa SMP Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Ulah Polisi Gadungan di Jaktim, Raup Jutaan Rupiah dari Hasil Memalak Warga dan Positif Narkoba

Ulah Polisi Gadungan di Jaktim, Raup Jutaan Rupiah dari Hasil Memalak Warga dan Positif Narkoba

Megapolitan
Jukir Liar Muncul Lagi Usai Ditertibkan, Pengamat: Itu Lahan Basah dan Ladang Cuan bagi Kelompok Tertentu

Jukir Liar Muncul Lagi Usai Ditertibkan, Pengamat: Itu Lahan Basah dan Ladang Cuan bagi Kelompok Tertentu

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com