Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Masjid Raya KH Hasyim Asyari

Kompas.com - 21/04/2017, 16:35 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta kini sudah memiliki sebuah masjid raya. Nama masjidnya sendiri adalah Masjid Raya KH Hasyim Asyari yang berlokasi di Kalideres, Jakarta Barat.

Masjid Raya KH Hasyim Asyari telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 15 April 2017.

Ide pembangunan Masjid Raya KH Hasyim Asyari muncul oleh Jokowi saat dirinya masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, tepatnya pada perayaan Idul Adha di Islamic Center, Jakarta Utara pada tahun 2012.

Saat itu, Jokowi baru mengetahui bahwa selama ini Jakarta belum punya masjid raya yang dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI. Pada Jumat (21/4/2017), Kompas.com menyambangi Masjid Raya KH Hasyim Asyari.

Masjid yang dibangun di atas lahan seluas 2,4 hektar dengan luas bangunan sebesar 16.985,43 meter persegi ini berlokasi tak jauh dari Jalan Raya Daan Mogot.

Baca: Mengapa Peresmian Masjid Raya Hasyim Asyari Dipercepat?

Lokasi masjid dilintasi oleh lajur busway transjakarta koridor tiga. Dengan naik bus yang mengarah ke Kalideres, warga yang hendak menuju ke Masjid Raya KH Hasyim Asyari tinggal turun di Halte Pesakih.

Jarak antara Halte Pesakih dan Masjid Raya KH Hasyim Asyari tidak terlalu jauh, kurang lebih sekitar 100-200 meter. Sehingga masih memungkinkan untuk dicapai dengan berjalan kaki.

Kompas.com/Alsadad Rudi Masjid Raya KH Hasyim Asyari yang berlokasi di Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (21/4/2017). Masjid ini adalah masjid yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi DKI dan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 15 April 2017.
Namun bagi yang berat untuk berjalan kaki, tersedia layanan bus pengumpan transjakarta menuju rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) Pesakih yang rutenya melalui Masjid Raya KH Hasyim Asyari. Layanan bus pengumpannya sendiri melayani rute Terminal Kalideres-Rusunawa Pesakih PP.

Saat Kompas.com mendatangi masjid yang memiliki daya tampung 12.500 jemaah itu, kondisi fisik bangunan masjid tampak telah rampung 100 persen.

Hanya kondisi halamannya saja yang tampak belum tersentuh penataan. Halaman masjid tampak masih ditutup dengan pagar seng.

Masjid Raya KH Hasyim Asyari dibangun dengan dua lantai. Lantai satu diperuntukan untuk gedung serba guna. Sedangkan lantai dua merupakan ruang utama masjid.

Baca: Sang Arsitek Jelaskan Simbolisme dalam Arsitektur Masjid KH Hasyim Asyari

Di lantai dua terdapat pula satu lantai mezzanine yang dapat digunakan apabila jamaah membludak. Masjid memiliki lima tiang dengan kubah berbentuk limas segi empat.

KOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOBELI Bentuk fisik Masjid Kyai Haji Hasyim Asyari Daan Mogot, Jakarta Barat, Sabtu (15/4/2017). Masjid ini diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.

Konsep Masjid

Halaman:


Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com