Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nilai Penjualan Suvenir Asian Games Diharapkan Capai Rp 2 Miliar

Kompas.com - 04/01/2018, 21:04 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan DKI Jakarta Irwandi mengatakan, suvenir untuk Asian Games rencananya mulai dijual pada Februari mendatang. Suvenir-suvenir itu akan diproduksi oleh pelaku usaha kecil menengah (UKM).

"Mulai Februari kalau sudah diproduksi bisa dijual. Kami lagi kurasi dulu sampai pertengahan Januari," ujar Irwandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (4/1/2018).

Irwandi menyampaikan, kurasi dilakukan untuk menjaga kualitas suvenir yang diproduksi pelaku UKM tersebut. Para pelaku UKM nantinya akan memproduksi suvenir-suvenir itu secara bertahap.

Irwandi mengatakan, suvenir-suvenir untuk Asian Games mulai dijual Februari dengan harapan nilai penjualan mencapai Rp 2 miliar.

Pemprov DKI Jakarta tidak ingin mengulang waktu penjualan suvenir saat Sea Games yang sempit, yakni hanya tiga pekan, sehingga nilai penjualannya tidak maksimal.

Baca juga : 250 UKM Akan Buat Suvenir untuk Asian Games di Jakarta

"Jadi, kalau Februari sampai Agustus (waktu pelaksanaan Asian Games), kan panjang tuh. Di Sea Games (nilai penjualan) Rp 800 juta. Kami harap dalam Asian Games ini bisa mencapai mungkin Rp 1,5 miliar sampai Rp 2 miliar," kata Irwandi.

Berkaca dari pengalaman saat Sea Games, Irwandi menyebut banyak pihak yang berminat membeli berbagai suvenir ajang kompetisi olahraga tersebut, mulai dari atlet, official atlet, tamu mancanegara, hingga warga Indonesia sendiri.

Rencananya, Pemprov DKI Jakarta akan membuka stan di beberapa lokasi agar para pelaku UKM bisa menjual suvenir yang diproduksinya, seperti di Cilandak Town Square (Citos), Pondok Indah Mall (PIM), gerai-gerai Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta, dan di venue-venue Asian Games.

Baca juga : Demam Asian Games Belum Terasa, DKI Gandeng Pengusaha Wanita Produksi Suvenir

Irwandi belum dapat memastikan harga jual setiap item suvenir yang diproduksi pelaku UKM. Namun, dia memastikan harganya akan lebih murah dibandingkan suvenir yang diproduksi oleh Indonesian Asian Games Organizing Committee (Inasgoc).

"(Harganya) akan terjangkau. Dibandingkan dengan harga yang di Inasgoc, kami lebih murah, jauh lebih murah," ucapnya.

Saat ini sudah ada 250 pelaku UKM yang akan memproduksi suvenir-suvenir Asian Games berukuran ringan, seperti kaus, boneka, handuk, topi, selendang, dan lainnya, yang akan dijual khusus di Jakarta.

Adapun Asian Games 2018 akan digelar pada Agustus 2018. Asian Games akan digelar di dua kota, yakni Jakarta dan Palembang, Sumatera Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com