Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang Bisa Pinjam Buku di Stasiun MRT untuk Dibaca Dalam Kereta

Kompas.com - 08/09/2019, 11:48 WIB
Nursita Sari,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT MRT Jakarta menyiapkan sejumlah buku di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI) dan Stasiun Lebak Bulus. Buku-buku itu ditaruh di rak yang berada di dalam area berbayar di stasiun MRT.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, penumpang MRT Jakarta bisa meminjam buku untuk dibaca di dalam kereta MRT selama menempuh perjalanan menuju stasiun tujuan.

Buku yang dipinjam harus dikembalikan di stasiun tujuan sebelum penumpang melakukan tap out untuk keluar stasiun.

Baca juga: Mulai Pekan Depan, Disediakan Parkir Sepeda Gratis di Stasiun MRT Cipete Raya

"Silakan ambil buku, Anda baca di sepanjang perjalanan, lalu silakan kembalikan di stasiun berikutnya (tujuan)," ujar Anies, di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Minggu (8/9/2019).

Anies menyampaikan, buku-buku yang disiapkan di stasiun MRT adalah buku tipis atau kumpulan cerita yang bisa dibaca dalam waktu singkat, menyesuaikan waktu maksimal perjalanan MRT sekitar 30 menit.

Buku-buku itu disiapkan untuk menumbuhkan kebiasaan membaca di kalangan masyarakat.

"Kami ingin agar membaca menjadi kebiasaan, di waktu longgar, gunakan waktu untuk membaca, dan di perjalanan seperti ini kesempatan untuk baca bacaan yang ringan," kata Anies.

Pada hari ini, bertepatan dengan hari literasi internasional, Anies secara resmi meluncurkan "Ruang Baca Jakarta" di stasiun MRT. Dia juga mempraktikkan baca buku di dalam kereta.

Baca juga: Anies Minta MRT Jakarta Siapkan Perpustakaan di Tiap Stasiun

Anies naik MRT dari Stasiun Bundaran HI menuju Stasiun Lebak Bulus. Dia membaca buku berisi kumpulan cerita pendek selama perjalanan berdurasi sekitar 30 menit itu.

Anies didampingi Direktur Utama PT MRT Jakarta William P Sabandar yang juga membaca buku di dalam kereta.

William menyampaikan, PT MRT Jakarta juga akan menyiapkan buku-buku di semua stasiun MRT. PT MRT Jakarta bahkan akan membangun micro library di Stasiun Dukuh Atas.

"Micro library yang sedang kita siapkan akan ditempatkan di Stasiun Dukuh Atas nantinya di bawah Jalan Kendal. Nah, itu rencananya pada bulan Oktober," ucap William.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Detik-detik Terjatuhnya Pesawat Latih di BSD, Pilot Serukan 'Mayday!' lalu Hilang Kontak

Detik-detik Terjatuhnya Pesawat Latih di BSD, Pilot Serukan "Mayday!" lalu Hilang Kontak

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas

Megapolitan
Polisi: Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh dan Tak Ada Luka Bakar

Polisi: Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh dan Tak Ada Luka Bakar

Megapolitan
Nasib Pejabat Kemenhub Dicopot dari Jabatan Buntut Injak Kitab Suci demi Buktikan ke Istri Tak Selingkuh

Nasib Pejabat Kemenhub Dicopot dari Jabatan Buntut Injak Kitab Suci demi Buktikan ke Istri Tak Selingkuh

Megapolitan
Jambret Ponsel Pelajar, Pengemudi Ojol Dikejar Polantas di Bekasi

Jambret Ponsel Pelajar, Pengemudi Ojol Dikejar Polantas di Bekasi

Megapolitan
Polisi Masih Tunggu Izin Keluarga untuk Otopsi Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD

Polisi Masih Tunggu Izin Keluarga untuk Otopsi Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Luka-luka Diserang Gangster, Remaja di Depok Ditolong Warga ke Rumah Sakit

Luka-luka Diserang Gangster, Remaja di Depok Ditolong Warga ke Rumah Sakit

Megapolitan
Seorang Remaja Dibacok Gangster di Depok, Terjebak Portal Saat Hendak Kabur

Seorang Remaja Dibacok Gangster di Depok, Terjebak Portal Saat Hendak Kabur

Megapolitan
Jatuhnya Pesawat Latih Tecnam P2006T di BSD: Pilot, Kopilot, dan Teknisi Tewas di TKP

Jatuhnya Pesawat Latih Tecnam P2006T di BSD: Pilot, Kopilot, dan Teknisi Tewas di TKP

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 20 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 20 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong | Beda Nasib Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez di Kasus Narkoba

[POPULER JABODETABEK] Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong | Beda Nasib Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez di Kasus Narkoba

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com