Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jorse dan Lola, Primadona yang Hibur Pemudik di Terminal Kampung Rambutan

Kompas.com - 19/04/2023, 08:36 WIB
Nabilla Ramadhian,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Tidak semua pemudik bisa langsung berangkat ke daerah tujuan, terutama mereka yang menggunakan bus.

Ada jadwal keberangkatan yang harus diikuti, sehingga mereka harus menunggu terlebih dulu.

Selama periode Lebaran, ada saja orang-orang yang tiba di terminal lebih awal guna mengamankan tempat duduk di area tunggu.

Ada pula yang sengaja datang beberapa jam lebih awal agar tidak ketinggalan bus.

Untuk menghilangkan rasa bosan, beberapa cara dilakukan, termasuk melihat anjing K9 milik Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) yang sedang bekerja.

Baca juga: BNN Sidak Terminal Kampung Rambutan, Cari Sopir Bus yang Positif Narkoba

Pada Selasa (18/4/2023), BNN menurunkan dua unit satwa bernama Jorse dan Lola ke Terminal Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur.

Mereka bertugas untuk membantu mencegah peredaran narkoba saat arus keberangkatan mudik.

"Kami bawa keliling bus untuk cek barang-barang milik penumpang maupun kendaraan bus. Jangan sampai ada narkoba di dalamnya," kata Kepala Biro Humas Protokol BNN RI Brigjen Sulistyo Pudjo di lokasi, Selasa.

Baca juga: 2 Anjing K-9 Milik BNN Jadi Primadona di Terminal Kampung Rambutan

Pudjo melanjutkan, arus berangkat dan balik mudik rentan dimanfaatkan para bandar untuk mengedarkan narkoba.

Pencegahan peredaran narkoba dilakukan agar tidak ada sopir yang menggunakannya sebelum berangkat ke daerah tujuan para pemudik.

"Jangan sampai sopir atau awak bus memakai narkoba sebelum mengendarai kendaraannya karena itu sangat berbahaya. Bisa terjadi bus tidak sampai ke tujuan, tapi kecelakaan," tegas Pudjo.

Jadi hiburan gratis

Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menurunkan dua unit anjing K-9 bernama Jorse dan Lola ke Terminal Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2023).kompas.com / Nabilla Ramadhian Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menurunkan dua unit anjing K-9 bernama Jorse dan Lola ke Terminal Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2023).

Jorse dan Lola menjadi primadona di kalangan pemudik yang memadati Terminal Kampung Rambutan.

Kehadiran dua unit satwa milik BNN ini cukup menarik perhatian mereka yang sedang berada di terminal.

Mereka tidak hanya menjadi tontonan para pemudik yang menunggu bus menuju kampung halaman, tetapi juga para pedagang dan penjual tiket bus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

Megapolitan
Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Megapolitan
Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Megapolitan
Pemprov DKI Larang 'Study Tour', Korbankan Pengalaman Anak

Pemprov DKI Larang "Study Tour", Korbankan Pengalaman Anak

Megapolitan
PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

Megapolitan
Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Megapolitan
Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Megapolitan
Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Megapolitan
Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com