Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Kompak Abadikan Momen dengan Ponsel Saat Pawai Alutsista di Jalan MH Thamrin

Kompas.com - 05/10/2023, 14:50 WIB
Joy Andre,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga nampaknya tak ingin melewatkan momen pawai alutsista di Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, dalam rangkaian HUT ke-78 TNI, Kamis (5/10/2023).

Pantauan Kompas.com di lokasi, ratusan warga kompak mengeluarkan gawai mereka masing-masing.

Momen itu terjadi tepat saat rombongan kendaraan tempur milik Indonesia melintas di jantung Ibu Kota.

Baca juga: Kekaguman Warga Lihat Pawai Alutsista: Merinding, Keren Banget

Deru klakson dari kendaraan taktis (rantis) dibunyikan untuk menyapa warga yang menonton.

Kendaraan tempur itu kemudian melaju lambat dari arah Monumen Nasional (Monas) menuju ke Bundaran Hotel Indonesia (HI).

Di sepanjang jalan itu, ratusan warga tampak antusias melihat kendaraan yakni Anoa 6x6 armoured personal carrier (APC), Panser 6x6 Kanon 90 mm Badak pabrikan PT Pindad hingga truk terbuka Unimog pabrikan Mercedes-Benz yang membawa prajurit TNI, melintas di depan mereka.

Ada warga yang sekadar mengambil foto, ada pula yang langsung menggunggahnya ke Instagram Story. Beberapa dari mereka bahkan berteriak menyemangati para prajurit.

"Bravo TNI, Jaya Indonesia!" seru seseorang sambil merekam dengan menggunakan ponselnya.

Baca juga: Pawai Alutsista di Jalan MH Thamrin, Prajurit TNI Beri Simbol Saranghaeyo kepada Warga

"Mantap TNI," ujar warga lain sambil mengacungkan jempolnya.

Sebagai informasi, pawai tersebut merupakan satu dari sekian rangkaian yang dilakukan dalam rangkaian HUT ke-78 TNI di Jakarta.

Salah satu atraksi yang ditampilkan yakni dari tim Dynamic Pegasus dan Jupiter Aerobatic Team (JAT).

Baik Dynamic Pegasus maupun Jupiter Aerobatic Team (JAT) merupakan tim aerobatik dari TNI AU.

Tim Dynamic Pegasus akan menyuguhkan teatrikal dari helikopter EC-120B Colibri.

Sementara Jupiter Aerobatic Team bakal melaksanakan manuver menggunakan pesawat KT-1B Wong Bee.

Selain Dynamic Pegasus dan Jupiter Aerobatic Team, TNI juga akan menyuguhkan demo kolose senapan dari prajurit tiga matra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Daftar Kereta Api Tambahan 16-31 Mei 2024

Jadwal dan Daftar Kereta Api Tambahan 16-31 Mei 2024

Megapolitan
Putar Otak Jukir Liar Setelah Dilarang, Ingin Jadi Tukang Servis AC hingga Kerja di Warung

Putar Otak Jukir Liar Setelah Dilarang, Ingin Jadi Tukang Servis AC hingga Kerja di Warung

Megapolitan
Pelajar Depok Nyalakan Lilin dan Doa Bersama di Jembatan GDC untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga

Pelajar Depok Nyalakan Lilin dan Doa Bersama di Jembatan GDC untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga

Megapolitan
FA Curi dan Sembunyikan Golok Tukang Kelapa untuk Bunuh Pamannya di Tangsel

FA Curi dan Sembunyikan Golok Tukang Kelapa untuk Bunuh Pamannya di Tangsel

Megapolitan
Bentuk Tim Lintas Jaya untuk Tertibkan Juru Parkir Liar, Kadishub DKI: Terdiri dari Polisi, TNI, sampai Kejaksaan

Bentuk Tim Lintas Jaya untuk Tertibkan Juru Parkir Liar, Kadishub DKI: Terdiri dari Polisi, TNI, sampai Kejaksaan

Megapolitan
Korban Kecelakaan Bus di Subang Bakal Diberi Pendampingan Psikologis untuk Hilangkan Trauma

Korban Kecelakaan Bus di Subang Bakal Diberi Pendampingan Psikologis untuk Hilangkan Trauma

Megapolitan
Tak Setuju Penertiban, Jukir Liar Minimarket: Yang di Bawah Cari Makan Setengah Mati

Tak Setuju Penertiban, Jukir Liar Minimarket: Yang di Bawah Cari Makan Setengah Mati

Megapolitan
Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Megapolitan
Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Megapolitan
Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisasi Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisasi Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Megapolitan
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Megapolitan
Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Megapolitan
Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Megapolitan
Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Megapolitan
Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com