Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Pertunjukan Dancing Fountain di TMII saat Malam Tahun Baru

Kompas.com - 30/12/2023, 07:01 WIB
Nabilla Ramadhian,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur bakal menggelar pertunjukan dancing fountain, Minggu (31/12/2023).

Atraksi air mancur itu merupakan salah satu rangkaian dari acara perayaan Tahun Baru bertajuk "Pesta 12 Jam Sukaria", yang dimulai pukul 13.00 hingga 01.00 WIB. 

"Dancing fountain sudah ada dari jam 10.00 WIB, tapi untuk atraksi full feature baru malam hari," kata Direktur Utama TMII Claudia Ingkiriwang kepada Kompas.com, Jumat (29/12/2023).

Baca juga: Sambut Tahun Baru, TMII Gelar Acara Pesta 12 Jam Sukaria

Atraksi dancing fountain digelar di Plaza Promenade yang berlokasi di depan Anjungan Yogyakarta.

Atraksi itu akan menunjukkan koreografi air yang diselaraskan dengan lagu, seperti atraksi dancing fountain di Monas, Jakarta Pusat.

Wisatawan sudah bisa menikmati dancing fountain sejak pukul 10.00 WIB. Namun, atraksi akan lebih megah pada malam hari.

Baca juga: Malam Tahun Baru, Satpol PP Jaktim Bakal Bersiaga di Kanal Banjir Timur hingga TMII

Jika ingin menikmatinya, berikut jadwal dancing fountain di TMII khusus malam Tahun Baru:

1. Pukul 18.30 WIB.

2. Pukul 20.30 WIB.

3. Pukul 22.30 WIB.

"Atraksi yang full feature baru dimulai malam hari, mulai jam 18.00-am WIB. Sudah lengkap dengan special lighting, video mapping, dan pertunjukan drone," jelas Claudia.

Baca juga: TMII Antisipasi 50.000 Pengunjung pada Malam Tahun Baru

Usai menikmati atraksi dancing fountain, wisatawan bisa menikmati hiburan lainnya sebelum menyaksikan pertunjukan kembang api pukul 24.00 WIB.

Jika ingin berkunjung, TMII buka mulai pukul 07.00 WIB. Namun, harga tiket khusus kunjungan pada 31 Desember 2023 adalah Rp 50.000 per orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siswi SLB Diduga Dicabuli di Sekolah hingga Hamil, Orangtua Cari Keadilan

Siswi SLB Diduga Dicabuli di Sekolah hingga Hamil, Orangtua Cari Keadilan

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Megapolitan
Warga Lihat Ibunda Furqon Ketua Tani Kampung Susun Bayam Hendak Dibawa Paksa Saat Penggerudukan

Warga Lihat Ibunda Furqon Ketua Tani Kampung Susun Bayam Hendak Dibawa Paksa Saat Penggerudukan

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 22 Mei 2024

Megapolitan
Pengemudi Ojol di Marunda Dibegal dan Motor Dibawa Kabur, Polisi Buru Pelaku

Pengemudi Ojol di Marunda Dibegal dan Motor Dibawa Kabur, Polisi Buru Pelaku

Megapolitan
Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Megapolitan
Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Megapolitan
Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk 'Busway' di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk "Busway" di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Megapolitan
Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Megapolitan
Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Megapolitan
Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Megapolitan
Nasib Perempuan di Kemayoran Layani 'Open BO' Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Nasib Perempuan di Kemayoran Layani "Open BO" Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Megapolitan
Anak Bunuh Diri Bisa Diantisipasi…

Anak Bunuh Diri Bisa Diantisipasi…

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 22 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 22 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com