Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akankah Sumarsono Suatu Saat Berniat Ikut Pilkada?

Kompas.com - 08/02/2017, 23:20 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono juga pernah ditunjuk sebagai Penjabat Gubernur Sulawesi Utara pada 2015. Selain itu, Sumarsono saat ini juga menduduki jabatan sebagai Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri.

Dengan pengalamannya itu, akankah Sumarsono berniat mencalonkan diri sebagai kepala daerah?

Saat menjawab pertanyaan itu, Sumarsono mengatakan bahwa dirinya tidak memiliki niat untuk mencalonkan diri menjadi pemimpin daerah.

"Prinsip saya tidak terpikirkan sekalipun untuk menjadi atau maju dalam Pilkada," ujar Sumarsono di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2017).

Ia mengatakan, setelah pensiun dari Dirjen Orda, dia berencana mengabdikan dirinya menjadi dosen di salah satu universitas. Sumarsono menilai, menjadi seorang pendidik merupakan jalan hidupnya usai puluhan tahun menjadi seorang birokrat.

"Saya akan kembali dan mengabdikan diri saya sebagai dosen. Kalau Pilkada tidak, itu panggilan saja. Sisa pengabdian saya untuk mengabdi di dunia pendidikan," ujar Sumarsono.

"Kalau dipanggil, nggak lah. Tetap posisinya saya berikan ilmu amal tapi tidak sebagai calon. Saya kira banyak generasi muda yang siap tampil," ujar Sumarsono.

Saat ini Sumarsono ditunjuk Kemendagri menjadi Plt Gubernur DKI menggantikan Gubernur non-aktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang sedang cuti untuk kampanye. Masa jabatan Sumarsono sebagai Plt akan berakhir pada 11 Februari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Ada Perayaan HUT Jakarta di Monas, Jalan Medan Merdeka Barat Menuju Thamrin Macet Total

Ada Perayaan HUT Jakarta di Monas, Jalan Medan Merdeka Barat Menuju Thamrin Macet Total

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com