Salin Artikel

Warga Harap Jalan Patra Tak Terendam Banjir Lagi

"Biasa itu (jalan terendam banjir) kalau hujan. Air menggenang di sini cukup tinggi, mulai dari siang sampai sore," ucap Wari (29), pemilik bengkel tambal ban di perempatan Jalan Patra dan Kampung Kepa, Jumat (19/1/2018).

Akibatnya, Wari terpaksa menutup bengkelnya karena tinggi air membuat jalan tidak dapat dilintasi kendaraan.

Seorang warga lainnya, Willy (45) juga mengakui banjir selalu terjadi setelah hujan deras mengguyur. Kali Sekretaris yang berada di sisi timur jalan dijadikan tempat pembuangan air yang menggenangi Jalan Patra.

"Untung (banjir) dibuang pakai pompa air. Kalau tidak pakai pompa, (banjir) bisa sehari sampai dua hari. Penginnya tidak seperti ini lagi, kalau hujan enggak banjir lagi," ujar Willy.

Warga lainnya, Kandar (57) mengatakan, banjir kini lebih cepat surut dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Warga yang sudah menetap di kawasan tersebut sejak 1992 itu mengatakan, biasanya banjir merendam Jalan Patra hingga dua sampai tiga hari.

"Sekarang mungkin banjir satu jam, terus surut. Ini juga pengaruh pembangunan tanggul di sisi Kali Sekretaris dan adanya pompa air yang disiagakan. Kemarin memang banjirnya tinggi, tetapi sore sudah surut," katanya.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, di lokasi disiagakan enam pompa milik Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat. Sebanyak tiga pompa trailer berkapasitas 300 liter per detik, dua pompa mobile, dan satu pompa mobil.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/01/19/15533281/warga-harap-jalan-patra-tak-terendam-banjir-lagi

Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke