Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DPRD DKI Soroti Kemacetan dan Banjir di Jakarta Saat Rapat Paripurna

Kompas.com - 22/06/2024, 16:51 WIB
Firda Janati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menyoroti soal kemacetan dan banjir di Ibu Kota saat rapat paripurna dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta.

Prasetyo mengatakan, perlu adanya dukungan dan kerja sama semua pihak untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, sehingga bisa menjadikan Jakarta sebagai kota yang aman dan nyaman.

"Terkait kemacetan, banjir dan masalah sosial lainnya, kita harus bersatu dan saling mendukung," kata Prasetyo saat Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka HUT Ke-497 Jakarta di Gedung DPRD DKI, Sabtu (22/6/2024).

Baca juga: Anies dan Ahok Tak Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-497 Jakarta

Prasetyo mengatakan, Jakarta sebagai Ibu Kota Negara telah berkembang pesat sejak didirikan hampir lima abad yang lalu.

"Kita harus bersatu padu bergandengan tangan dan saling mendukung agar Jakarta menjadi kota yang semakin nyaman, aman dan sejahtera bagi seluruh warganya," tutur Prasetyo.

Karena itu, lanjut Prasetyo, tetap perlu adanya kerja keras untuk menghadapi berbagai tantangan yang ada ke depan.

"Kita harus tetap waspada dan bekerja keras dalam menghadapi berbagai tantangan," kata dia.

Menurutnya, Jakarta memiliki potensi besar untuk menjadi kota global yang dinamis dan berdaya saing tinggi dan bisa memainkan peran penting dalam kancah global.

Baca juga: Tawuran Pecah di Jatinegara Saat Momen HUT Ke-497 Jakarta

"Perkembangan dan inovasi menjadi kunci untuk mendukung transformasi Jakarta menjadi kota global. Terutama melalui pengembangan pusat bisnis, fasilitas pendidikan dan penelitian," tuturnya.

Prasetyo mengajak seluruh warga mendukung visi Jakarta sebagai Kota Global dengan cara menjalin kerja sama antar pemerintah dan sektor swasta.

"Jakarta dapat terus maju sebagai pusat inovasi dan pertumbuhan ekonomi yang memberikan dampak positif tidak hanya bagi warganya, tetapi juga untuk seluruh komunitas global," tandasnya.

Baca juga: Absen Perayaan HUT Jakarta di PRJ Saat Ada Anies Baswedan, Heru Budi: Saya Rapat sampai Malam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemkot Jaksel Diminta Tindak Tegas Dua Restoran di Melawai yang Dianggap Sebabkan Kegaduhan

Pemkot Jaksel Diminta Tindak Tegas Dua Restoran di Melawai yang Dianggap Sebabkan Kegaduhan

Megapolitan
Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan di Sejumlah Jalan Jaksel Imbas Pembangunan Drainase

Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan di Sejumlah Jalan Jaksel Imbas Pembangunan Drainase

Megapolitan
Pemkot Jaksel Sidak Dua Restoran di Melawai yang Dikeluhkan Warga Sebabkan Parkir Liar

Pemkot Jaksel Sidak Dua Restoran di Melawai yang Dikeluhkan Warga Sebabkan Parkir Liar

Megapolitan
Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Megapolitan
Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Megapolitan
Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Megapolitan
PPDB 'Online' Diklaim Efektif Cegah Adanya 'Siswa Titipan'

PPDB "Online" Diklaim Efektif Cegah Adanya "Siswa Titipan"

Megapolitan
Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Megapolitan
Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Megapolitan
Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Megapolitan
Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Megapolitan
Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Megapolitan
Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Megapolitan
PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com