Salin Artikel

Anies: Kita Patut Bangga, Indonesia Jadi Contoh soal Hak Perempuan

"Saya sering ditanya, 'Pak Anies apakah kaum perempuan Indonesia memiliki hak untuk memilih waktu pemilu?'," kata Anies di Jakarta Islamic Centre, Jakarta Utara, Sabtu (10/2/2018).

Anies menyampaikan hal itu kepada peserta tablig akbar yang digelar organisasi Aliansi Perempuan Indonesia. Kegiatan itu merupakan tablig akbar pertama yang dibuat organisasi perempuan tersebut.

Anies melanjutkan, saat ditanya seperti itu, ia selalu menjawab dengan tegas.

"Jawaban saya, Indonesia memiliki pemilu pertama tahun 1955. Dan pada saat tahun 1955, bangsa Indonesia tidak sedikit pun memperdebatkan apakah perempuan punya hak pilih atau tidak," ujar Anies.

"Jadi kita mendiskusikannya saja tidak. Di tempat lain, hak memilih itu belum hadir," tambah dia.

Karena itu, dia mengatakan bangsa Indonesia boleh dibanggakan karena bisa menjadi contoh. Kaum perempuan di Indonesia jauh lebih maju dibandingkan tempat lain.

Pada acara itu, Anies juga sekaligus menceritakan pengalamannya diajak ke kegiatan aktivis perempuan oleh ibunya saat masih kecil. Dia mendengar rapat dan melihat aktivitas lainnya meski belum begitu paham.

Hari ini, dia senang bisa gantian mengajak ibunya, Aliyah Rasyid, datang ke kegiatan organisasi perempuan. Anies mengajak Aliyah dan istrinya, Fery Farhati, ke acara tersebut.

"Alhamdulillah sekarang giliran saya mengajak Ibu menghadiri tablig akbar di tempat ini. Jadi gantian," ujar Anies.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/02/10/11465431/anies-kita-patut-bangga-indonesia-jadi-contoh-soal-hak-perempuan

Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke