Salin Artikel

Ada Cap Go Meh di Jalan Gajah Mada dan Hayam Wuruk, Ini Rekayasa Lalu Lintasnya

Dalam acara tersebut akan diadakan parade pukul 12.00-18.00. Parade tersebut akan dimulai dari Jalan Pancoran, Jakarta Selatan menuju Jalan Hayam Wuruk, Jakarta Pusat.

"Rekayasa lalu lintas dilakukan dua tahap secara situasional pukul 15.00-18.00," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Andri Yansyah dalam keterangan tertulis, Jumat (2/3/2018).

Ia mengatakan, saat kegiatan parade berada di Jalan Hayam Wuruk, lalu lintas dari arah Kota dan Mangga Dua menuju Harmoni akan dialihkan menuju Jalan Jembatan Batu-Mangga Dua-Gunung Sahari dan seterusnya, atau melalui jalan layang Pasar Pagi-Jalan Moch Mansyur dan seterusnya.

"Lalu lintas dari Harmoni menuju Kota masih dapat melintas," ucap Andri.

Sementara itu, saat parade berada di Jalan Gajah Mada, arus lalu lintas dari Harmoni menuju Kota dialihkan belok kiri ke Jalan Zainul Arifin-Moch Mansyur-jembatan layang Pasar Pagi dan seterusnya.

Adapun kendaraan yang datang dari arah simpang Harmoni akan dialihkan ke Jalan Juanda-Jalan Pos-Gunung Sahari.

Lalu, arus lalu lintas dari arah Cideng menuju Kota dialihkan putar balik di Jalan Zainul Arifin-Moch Mansyur-jembatan layang Pasar Pagi dan seterusnya.

Arus lalu lintas dari arah Sawah Besar menuju Kota akan dialihkan putar balik menuju Jalan Sukarjo Wiryo Pranoto-KH Samanhudi-Gunung Sahari atau melalui Jalan Zainul Arifin-Moch Mansyur-jembatan layang Pasar Pagi dan seterusnya.

"Selama parade berlangsung akses putaran dan akses jalan samping sepanjang Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk yang dilalui parade akan ditutup," kata Andri.

Ia menambahkan, layanan transjakarta koridor I (Blok M-Kota) tetap akan beroperasi.

Ia juga mengimbau masyarakat agar menghindari ruas jalan tersebut dan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/03/02/20420381/ada-cap-go-meh-di-jalan-gajah-mada-dan-hayam-wuruk-ini-rekayasa-lalu

Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Megapolitan
Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Megapolitan
Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke