Salin Artikel

Ada Rencana Deklarasi #2019GantiPresiden, Polisi Berjaga di Sejumlah Titik di CFD Jakarta

Hal ini dilakukan untuk mengamankan deklarasi #2019GantiPresiden yang rencananya akan digelar hari ini, Minggu (6/5/2018).

Dari pantauan Kompas.com, sejumlah personel polisi hingga brimob (brigade mobil) berjaga di kawasan Taman Aspirasi Monas, di dalam kawasan Monas, dan di sekitar Patung Kuda.

"Iya kami ditugaskan untuk mengantisipasi acara deklarasi (#2019GantiPresiden). Personel paling banyak di Patung Kuda karena rencananya deklarasi akan digelar di sana walaupun sempat ada informasi deklarasi juga akan digelar di sini (Taman Aspirasi)," ujar seorang polisi ketika ditemui Kompas.com di kawasan Taman Aspirasi, Monas, Jakarta Pusat, Minggu (6/5/2018).

Dihubungi terpisah Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera membenarkan bakal ada sejumlah relawan yang mendeklarasikan gerakan #2019GantiPresiden di dekat wilayah Car Free Day (CFD), Hal itu disampaikan Mardani menanggapi berbagai kritik yang muncul terkait deklarasi relawan #2019GantiPresiden yang dinilai berada di wilayah Car Free Day.

Meski demikian petugas tak menjelaskan apakah acara ini telah mengantongi izin polisi atau belum.

"Kami ditugaskan melakukan penjagaan, untuk izin kami juga belum dapat informasi," sebutnya.

Mardani disebut bakal hadir dalam deklarasi tersebut yang akan berlangsung di acara CFD hari ini. Ia mengatakan pihaknya menghargai ruang publik yang bebas dari kegiatan politik sehingga tak akan mengganggu aktivitas Car Free Day.

"Kami akan gelar acaranya di Patung Kuda. Karena menurut polisi Taman Aspirasi akan ada dua kegiatan kebaktian umat Kristiani. Jadi kami akan deklarasi di Patung Kuda," ujarnya ketika dihubungi Kompas.com, Minggu.

Mardani menyebut, akan ada 300 orang relawan #2019GantiPresiden yang akan hadir dalam deklarasi ini.

"Kami rencananya mulai aksi jam 09.00 WIB ya," sebutnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/05/06/07101021/ada-rencana-deklarasi-2019gantipresiden-polisi-berjaga-di-sejumlah-titik

Terkini Lainnya

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke