Salin Artikel

Pengemudi Gojek yang Kehilangan Motor di Bintaro Dapat Bantuan Motor Baru

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pengemudi ojek online Sidik (50), yang kehilangan motor saat sedang mengantre orderan Go-Food di area Living Plaza Bintaro, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Kamis (29/8/2019) lalu, kini mendapatkan bantuan berupa motor baru.

"Alhamdulillah bantuan mendapatkan bantuan. Bantuan motor baru, Honda Vario 150," kata Sidik saat dihubungi, Rabu (4/9/2019).

Menurut Sidik, motor tersebut diberikan dari salah satu aplikasi bantuan online yang bekerja sama dengan pihak lain dengan cara simbolis, Selasa (3/9/2019) kemarin.

"Saat ini sih belum ada bentuk fisiknya. Karena itu kan menunggu sekitar satu minggu dan nomor polisi itu 21 hari kerja," kata Sidik.

Bagi Sidik, pemberian motor tersebut dinilai sangat membantunya dalam mencari nafkah untuk menghidupi keluarga.

Karena selama kehilangan motor, Sidik yang tinggal bersama istri dan empat anaknya berupaya memenuhi kebutuhan hidup dari berbagai bantuan yang datang.

"Kalau mau ke mana-mana itu pakai motor tetangga yang memang kebetulan tidak dipakai. Tapi alhamdulillah dengan adanya pemberian motor ini untuk narik lagi," katanya.

Dengan kehadiran motor baru, Sidik mengaku akan lebih giat mencari uang. Pendapatan yang sebelumnya hanya sekitar Rp 200.000 per hari, ia sebut harus ditingkatkan.

"Ya untuk ambil Go-Food enggak kapok sih. Hanya saja paling nanti kalau pakai motor baru parkir resmi, jangan di pinggir jalan," katanya.

Sebelumnya, pengemudi ojek online Sidik kehilangan motor Beat dengan nomor polisi B 6872 WSR di parkiran Living Plaza Bintaro, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Kamis (29/8/2019). Saat itu Sidik sedang mengantre orderan melalui layanan Go-Food.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/09/04/22245971/pengemudi-gojek-yang-kehilangan-motor-di-bintaro-dapat-bantuan-motor-baru

Terkini Lainnya

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Megapolitan
17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

Megapolitan
Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Megapolitan
Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Megapolitan
Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Megapolitan
Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Megapolitan
Menjelang Pendaftaran Cagub Independen, Tim Dharma Pongrekun Konsultasi ke KPU DKI

Menjelang Pendaftaran Cagub Independen, Tim Dharma Pongrekun Konsultasi ke KPU DKI

Megapolitan
DBD Masih Menjadi Ancaman di Jakarta, Jumlah Pasien di RSUD Tamansari Meningkat Setiap Bulan

DBD Masih Menjadi Ancaman di Jakarta, Jumlah Pasien di RSUD Tamansari Meningkat Setiap Bulan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke