Salin Artikel

Berkat Info dari Masyarakat, Polisi Tangkap 2 Pengedar Sabu di Tambora

JAKARTA, KOMPAS.com - Aparat kepolisian dari Polsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat mengamankan 2 pria berinisial H (25) dan FE (31) yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu.

Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manossoh mengatakan penangkapan terjadi pada Kamis siang (10/09/2019).

Proses penangkapan dilakukan berdasarkan adanya informasi masyarakat. Berdasarkan informasi yang dimaksud, sebuah rumah kost wilayah RW012, Pekojan, diduga menjadi tempat bertransaksi dan pengunaan narkoba.

Dari laporan tersebut, Panit Narkoba Iptu Yugo Pambudi melakukan penyelidikan dan observasi wilayah sekitar rumah kost.

Usai melakukan penyelidikan dan memastikan kebenaran info tersebut, petugas langsung mendobrak pintu kost dan mengamankan H.

Dari penggerebekan, petugas menemukan 4 paket kecil sabu yang disimpan dalam kotak permen dengan berat sekitar 0,66 gram.

Dari hasil penelusuran, tersangka mengatakan bahwa sabu tersebut didapatkan dari FE(31) yang berada di sekitar Pejagalan, Penjaringan Jakarta Utara.

Petugas pun langsung bergerak melakukan pengembangan kasus dan berhasil mengamankan FE(31) beserta narkotika jenis sabu, berat sekitar 7,18 gram, yang disembuyikan dalam helm warna oranye.

Kedua tersangka dan barang bukti kini diamankan petugas di Polsek Tambora untuk penyidikan lanjut.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Tambora AKP Supriyatin menjelaskan, dari tangan tersangka polisi berhasil mengamankan sabu sekitar 7,74 gram dari kedua pelaku, 1 timbangan eletrik, 2 buah HP, dan satu helm warna oranye.

"Tersangka sudah diamankan Polsek Tambora guna penyelidikan lebih lanjut dan dari tersangka juga positif menggunakan narkoba," ucap Supriyatin saat dihubungi, Kamis.

Dari hasil kejahatannya, dua pelaku dapat dijerat dengan Pasal 114 sub Pasal 112 ayat 1 UU No. 35 Tahun 2009, tentang Narkotika, dengan ancaman minimal 5 tahun penjara.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/10/10/22482291/berkat-info-dari-masyarakat-polisi-tangkap-2-pengedar-sabu-di-tambora

Terkini Lainnya

Angkot di Ciracas Tabrak Motor dan Mobil akibat 'Ngebut'

Angkot di Ciracas Tabrak Motor dan Mobil akibat "Ngebut"

Megapolitan
 Mayat Terbungkus Kain Ditemukan di Pamulang, Tangsel

Mayat Terbungkus Kain Ditemukan di Pamulang, Tangsel

Megapolitan
Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Megapolitan
Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Megapolitan
Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke