Salin Artikel

Bandara Soekarno-Hatta Semprot Disinfektan di Area Kedatangan Internasional

TANGERANG, KOMPAS.com - Guna memperkuat upaya pencegahan dan pengawasan penyebaran virus corona, manajemen Bandara Soekarno-Hatta menyemprotkan desinfektan di area Kedatangan Internasional Terminal 3.

Chief Officer In Charge Bandara Soekarno-Hatta Edi Rohadi mengatakan, penyemprotan disinfektan di area Kedatangan Internasional Bandara Soekarno-Hatta tersebut bertujuan untuk pencegahan penularan virus melalui fasilitas yang tersedia.

"Penyemprotan disinfektan yang tujuan utamanya adalah melakukan pencegahan daripada penyebaran Virus," kata dia saat ditemui Kompas.com di Kedatangan Internasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (5/3/2020).

Beberapa yang menjadi fokus penyemprotan, kata Edi, bagian fasilitas yang kerap kali digunakan para penumpang.

"Misalnya, handle, kemudian trolley, kemudian toilet ada yang sering dijamah oleh penumpang," kata dia.

Penyemprotan disinfektan sendiri, lanjut dia, difokuskan ke titik Kedatangan Internasional yang paling ramai, yakni area kedatangan internasional di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

"Jadi dari Terminal 3 kemudian APMS kemudian ke Terminal 2F," tutur Edi.

Edi mengatakan, penyemprotan disinfektan tersebut akan dilakukan secara bertahap dan periodik untuk terus menjaga kawasan Bandara Soekarno-Hatta tetap steril dari bakteri dan virus.

Penyemprotan disinfektan tersebut, kata Edi, sengaja dilakukan tengah malam dimulai pukul 00.00 WIB untuk menghindari aktivitas keramaian penumpang yang datang.

"Karena sepi mempermudah kerjanya teman-teman yang melakukan (penyemprotan) disinfektan," kata Edi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/03/05/09465651/bandara-soekarno-hatta-semprot-disinfektan-di-area-kedatangan

Terkini Lainnya

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke