Salin Artikel

Cekcok, Sopir Angkot dan Petugas Dishub di Terminal Pulogadung Dimediasi Kapolsek

JAKARTA, KOMPAS.com - Keributan antara supir angkutan umum dan petugas Dinas Perhubungan sempat terjadi di terminal Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (6/10/2020).

Video keributan itupun sempat viral pasca diposting akun Instagram @warung_jurnalis beberapa jam lalu.

Dalam video, tampak peristiwa keributan itu terjadi pada malam hari di sebuah pos keamanan.

Terlihat dua petugas Dishub sedang dikerumuni beberapa orang yang diduga sebagai supir angkot.

Cekcok pun terjadi dan terekam di dalam video. Belum diketahui apa penyebab terjadinya keributan.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Pulogadung, Kompol Beddy Suwendy membenarkan adanya peristiwa itu. Peristiwa itu terjadi karena adanya senggolan antara kendaraan angkutan umum dan petugas Dishub.

Kala itu, mobil Dishub yang sedang melaju disenggol oleh mobil angkutan umum yang secara tiba-tiba memotong jalur.

"Itu mobil Dishub disenggol mobil angkot. Ya namanya orang capek ya terjadi adu mulut," kata dia.

Namun, peristiwa itu tak berlangsung lama sebab Beddy sendiri datang untuk memediasi.

Beddy bertemu dengan kedua belah pihak dan menyelesaikan permasalahan tersebut dengan jalur kekeluargaan.

"Sudah selesai, tadi malah saya yang selesaikan," kata dia.

"Si angkot diwakili pol PP, si Dishub diwakili komandannya, bareng-bareng mediasi, salam -salam, saling mohon maaf habis selesai," kata dia.

Beddy memastikan peristiwa itu tak berlanjut ke jalur hukum.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/10/07/11032321/cekcok-sopir-angkot-dan-petugas-dishub-di-terminal-pulogadung-dimediasi

Terkini Lainnya

Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Bukti Lemahnya Pengawasan

Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Bukti Lemahnya Pengawasan

Megapolitan
Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Megapolitan
Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Megapolitan
Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Megapolitan
Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Megapolitan
Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Bogor 2024 untuk SD dan SMP

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Bogor 2024 untuk SD dan SMP

Megapolitan
Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Megapolitan
Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Megapolitan
Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke